Sukses


Tijani Belaid Tunda Bulan Madu demi Sriwijaya FC

Bola.com, Palembang - Tijani Belaid akhirnya kembali ke Palembang dan siap memperkuat Sriwijaya FC setelah absen dalam tiga laga Liga 1 Indonesia 2017. Marquee player Laskar Wong Kito ini baru saja kembali ke tim setelah pulang ke negaranya untuk melangsungkan pernikahan.

Tijani datang ke Palembang bersama sang istri tercinta. “Saya memang sudah berkomitmen untuk langsung memperkuat Sriwijaya kembali setelah menikah. Apalagi saya tahu posisi kami di klasemen masih belum baik dan harus kerja keras di pertandingan berikutnya,” ujarnya.

Tijani mengungkapkan pernikahannya berlangsung di Paris dan dihadiri sejumlah kerabat dekatnya pada 10 Agustus lalu. “Keesokan harinya saya bersama istri langsung bersiap berangkat. Kami berdua sudah tiba di Jakarta pada Sabtu (12/8/2017) siang dan malam harinya telah tiba di Palembang,” ia menuturkan.

Sang istri, Ines memang sengaja diboyongnya ke Palembang agar dirinya lebih fokus membela Sriwijaya FC. “Dia juga tengah cuti panjang dari kantornya sehingga bisa bersama saya di Palembang. Saat ini fokus saya adalah bagaimana mengembalikan kebugaran fisik secepat mungkin dan tidak tertinggal jauh dari pemain lainnya,” ungkapnya.

Lazimnya pasangan yang baru saja melangsungkan pernikahan, Tijani juga sudah merencanakan untuk berbulan madu. Namun demikian, rencana tersebut ditunda oleh Tijani karena ia mengutamakan Sriwijaya FC. “Istri saya juga memahami hal ini. Mungkin kalau ada jeda dan libur sekitar 2 hari kami bisa ke Bali. Sekarang dia akan menemani saya di Palembang dan membuat masakan setiap harinya,” ia menuturkan.

Kehadiran Tijani memang sangat dibutuhkan oleh Sriwijaya FC. Sepanjang musim ini, jebolan akademi Inter Milan ini sudah mencatat 6 assist plus 1 gol dan membawanya masuk ke dalam 5 besar playmaker terbaik di Liga 1 2017.

“Kembalinya Tijani tentu sebuah hal yang positif karena dia punya kualitas yang sangat baik. Umpan-umpan matang serta kreativitasnya akan sangat membantu ke depannya. Pada beberapa partai terakhir sangat terlihat kami punya masalah di sektor tersebut,” kata Hartono Ruslan, caretaker Sriwijaya FC.

 

Video Populer

Foto Populer