Sukses


Persib Kedatangan Tamu Penting dari Australia Barat

Bola.com, Bandung - Persib Bandung mendapatkan kunjungan tamu penting. Dia adalah Menteri Pertambangan dan Perminyakan Australia Barat, Hon Bill Johnston.

Johnston datang bersama empat rekannya mengunjungi kantor pengelola Persib, PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), yang berada di Jalan Sulanjana Bandung, Jumat (29/9/2017).

Kedatangannya diterima langsung manajer Persib, Umuh Muchtar, Komisaris PT PBB, Zainuri Hasyim, dan Irfan Suryadiredja (media officer Persib).

Umuh Muchtar mengaku cukup terkejut dengan kedatangan menteri yang juga menangani Perdagangan dan Hubungan Pekerjaan ini.

"Ini luar biasa, seorang menteri datang ke Persib. Meski belum berbicara panjang lebar dengan saya, tapi sudah jelas bahwa beliau (Johnston) terkesan dengan Persib," ujar Umuh.

Johnston mengatakan kedatangannya karena ingin menjalin kerja sama dengan Persib terutama dalam hal mengatur perdagangan di Bandung.

"Barangkali kalau itu bisa terjadi, kami bisa bekerja sama dalam hal organisasi sepak bola. Itu akan sangat bagus. Persib adalah tim nomor satu di Indonesia, akan sangat bagus jika kami bisa bekerja sama," ungkap Johnston.

Johnston menambahkan bisa saja pihaknya mendatangkan tim sepak bola Australia ke Bandung atau sebaliknya, mengundang Persib ke Australia.

"Persib punya manajemen yang impresif dan basis suporter yang kuat. Pastinya akan sangat membanggakan menjadi bagian dari Persib," katanya.

Selain Persib, Johnston juga sudah mencoba melakukan kerja sama dengan tim asal Surabaya yakni Persebaya Surabaya. "Saya ke Indonesia hanya lima hari. Dua hari di Jakarta, dua hari di Surabaya, dan ke Bandung sebelum pulang ke Australia. Selain itu belum ada klub lain. Dua tim ini punya fans terbaik di sini," tuturnya.

Namun, Johnston belum bisa membeberkan jenis kerja sama yang dilakukan. Untuk langkah awal kemungkinan besar dalam segi pemain muda.

"Kami akan lihat dulu apa saja yang bisa dilakukan. Tapi, akan lebih bijak jika kami mulai dengan bekerja sama dalam pengembangan pemain muda dan kami lihat lagi bagaimana perkembangnnya. Tapi, ini baru awal dan banyak hal yang bisa dibicarakan dan banyak kesempatannya," tuturnya.

Video Populer

Foto Populer