Sukses


Ini Tanggapan Persib soal Rumor Merekrut Jorge Pereyra Diaz

Bola.com, Jakarta - Asisten pelatih Persib Bandung, Herrie Setiawan, belum bisa berkomentar terkait rumor kedatangan Jorge Pereyra Diaz. Pria yang akrab disapa Jose itu hanya bisa memastikan Persib memang sedang mencari penyerang anyar.

Nama Jorge Pereyra Diaz dalam beberapa hari terakhir dikaitkan dengan rencana kepindahannya Persib Bandung. Penyerang asal Argentina itu merupakan mantan anak asuh pelatih Mario Gomez ketika menukangi Johor Darul Ta'zim (JDT).

Rumor tersebut mencuat setelah Jorge Pereyra Diaz melakukan tindakan tidak terpuji yakni kabur dari tim ketika JDT sedang melakukan perjalanan ke Vietnam untuk melakoni laga AFC Cup kontra Song Lam Nghe An, Rabu (28/3).

Jorge Pereyra Diaz sejatinya masuk dalam daftar pemain yang diboyong ke Vietnam. Namun, ketika sedang transit di Singapura, sang pemain secara misterius menghilang.

Sejumlah media Malaysia menyebut Jorge Pereyra Diaz kabur karena sedang menyelesaikan kepindahannya ke Persib Bandung. Namun, hal tersebut langsung dimentahkan oleh Herrie Setiawan.

"Wah, saya no comment (soal rumor Persib yang mengincar Jorge Pereyra Diaz). Yang jelas, Coach Gomez memang mengingingkan penyerang baru karena berkaca pada Liga 1 musim kemarin pun masih kurang seorang penyerang padahal sudah punya Ezechiel N'Douassel," kata Herri Setiawan kepada wartawan di sela-sela manajer meeting Liga 1 2018 di Hotel Sultan, Jakarta, Jumat (2/3/2018).

"Coach mungkin meminta supaya lini serang lebih tajam lagi sehingga ingin mendatangkan penyerang. Ya kalau untuk nama, kami belum bisa sebut dan fokus pada satu nama itu. Pemainnya pun belum ada di Indonesia, dia masih di luar negeri, bukan di sekitar ASEAN," tegas Herri Setiawan.

Video Populer

Foto Populer