Sukses


Madura United Bentuk Tim Setelah Ada Kepastian Jadwal Liga 1 2019

Bola.com, Bangkalan - Madura United sudah membubarkan skuat musim 2018. Namun, belum ada satu pun nama yang santer dikabarkan merapat ke klub berjulukan Laskar Sape Kerap itu untuk musim depan.

Manajer Madura United, Haruna Soemitro, menyebutkan timnya sudah menata rencana. Namun, dia enggan membocorkan nama-nama pemain tersebut sambil menunggu kepastian Liga 1 2019.

"Tentu kami tidak mau kehilangan momentum. Kami sudah bentuk sebenarnya (rencana skuat). Tapi, semua tim pasti tidak mengekspose itu. Nanti ternyata mengincar siapa, dapatnya yang lain. Semua masih dalam proses," kata Haruna.

"Liga 1 musim 2019 juga masih gelap kapan mulainya. Kami tidak mau buru-buru. Nanti terlanjur mengontrak pemain, ternyata misalnya, kompetisi baru Mei bergulir. Itu akan merugikan kami karena argo sudah berjalan, dan tidak ada kejelasan," imbuh Haruna.

Madura United dalam proses evaluasi besar-besaran setelah mengalami kegagalan di musim 2018. Klub asal Pulau Garam itu menarget menjadi juara Liga 1 2018, namun hasilnya jauh dari harapan dengan finis peringkat kedelapan mengoleksi poin 48.

"Saya sudah menyatakan akan mempertanggungjawabkan semuanya kepada Presiden Klub (Achsanul Qosasi). Keputusan tergantung Presiden Klub, semuanya kan seperti itu. Ke depan, kami menunjuk pelatih dan setelah itu tim dibentuk," ucap Haruna.

Keputusan untuk menunggu hasil Kongres PSSI yang diselenggarakan pada 20 Januari 2019 di Bali menjadi langkah Madura United. Menurut kabar yang beredar, Liga 1 2019 bakal dimulai setelah Pemilu 2019 atau April nanti.

Video Populer

Foto Populer