Sukses


Man of the Match PSM Vs Barito Putera: Sundulan Indah Aleksandar Rakic Jadi Petaka Awal Kekalahan PSM

Bola.com, Jakarta - Barito Putera akhirnya memetik kemenangan pertama di BRI Liga 1 2021/2022. Pada laga pekan kelima di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Senin (27/9/2021), Laskar Antasari mengalahkan PSM Makassar dengan skor 2-0 sekaligus mendongkrak posisi mereka dari juru kunci ke peringkat 14 klasemen sementara musim ini.

Sukses Barito tak lepas dari penting striker mereka Aleksandar Rakic. Sempat kesulitan menghadapi kawalan ketat duet stoper PSM Makassar, Hasim Kipuw dan Erwin Gutawa di babak pertama, eks PS Tira (kini Persikabo 1973) dan Madura United ini dengan jeli memanfaatkan celah di area penalti lawan untuk menyambut umpan terukur Bagas Kaffa. Sundulan indahnya menjebol gawang PSM yang dijaga Syaiful Syamsuddin.

Pada sesi jumpa media usai laga, pelatih PSM, Milomir Seslija tanpa sungkan mengakui gol Rakic itu jadi awal petaka tim asuhannya.

"Sebenarnya kami lebih banyak mendapat peluang dibandingkan Barito Putera. Khususnya di babak pertama. Situasinya berubah setelah Rakic mencetak gol. Itu gol yang bagus serta membuat pemain Barito lebih bersemangat dan mendapatkan gol kedua," ujar Milomir.

Gol kedua Barito sendiri dicetak oleh Rafinha pada menit ke-60. Setelah itu, Barito tampil lebih percaya diri dan membuat PSM Makassar kesulitan mencetak gol. "Barito Putera bertahan dengan sangat baik setelah unggul dua gol," terang Milomir.

 

2 dari 3 halaman

Mimpi Buruk PSM

Sehari sebelum laga, Bola.com memang sudah memprediksi Rakic bakal menjadi mimpi buruk buat PSM di Liga 1. Karena selain memiliki kapasitas untuk mencetak gol dengan status sebagai top skorer Liga 1 2018 dengan koleksi 21 gol, Rakic sebelumnya sudah empat kali memjebol gawang Juku Eja.

Ia melakukannya ke gawang PSM pada Liga 1 2018 saat memperkuat PS Tira. Pada pertemuan pertama yang berlangsung di Stadion Andi Mattalatta Mattoangin, 21 April 2018, Rakic memborong tiga gol timnya pada laga yang berkesudahan 4-3 buat PSM itu.

Pada pertemuan kedua di Stadion Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta, 19 September 2018., Rakic kembali mencetak gol buat PS Tira di laga yang dimenangkan PSM dengan skor 2-1 itu.

Bagi Rakic, gol itu sekaligus membuktikan dirinya masih pantas untuk bersaing dalam daftar calon pencetak gol terbanyak musim ini. Saat ini, ia memang baru mengemas satu gol setelah menjebol gawang Bali United pada pekan kedua, 11 September lalu. Tapi, dengan tambahan golnya ke gawang PSM, bisa jadi awal kian lancarnya keran golnya.

3 dari 3 halaman

Persaingan BRI Liga 1 2021/2022

Video Populer

Foto Populer