Sukses


6 Kekalahan Telak Persipura Jayapura di Panggung Akbar BRI Liga 1 2021 / 2022

Bola.com, Jakarta - Persipura Jayapura harus menerima nasib turun kasta musim depan ke Liga 2. Kemenangan atas Persita Tangerang pada laga terakhir BRI Liga 1 2021/2022, tak sanggup menyelamatkan tim asal Papua tersebut.

Pada laga malam ini, tiga gol ke gawang Persita Tangerang lahir via aksi Yohanes Ferinando Pahabol pada menit ke-20, Yevhen Bokhashvili (32') dan Ramiro Ezequiel Fergonzi (80'). Tambahan tiga angka tak sanggup membuat Persipura Jayapura melewati koleksi Barito Putera, yang pada saat bersamaan menahan imbang 1-1 kontra Persib Bandung.

Ketiadaan Persipura Jayapura pada Liga 1 musim depan menjadi sebuah catatan tersendiri. Maklum, Tim Mutiara Hitam memiliki koleksi gelar terbanyak di pentas kompetisi kasta tertinggi.

Nasib degradasi Persipura Jayapura menjadi 'hadiah' dari penampilan tak konsisten tim asal Papua ini. Apalagi, mereka harus menanggung hukuman pengurangan tiga angka. Padahal, seandainya tidak ada hukuman tersebut, Persipura Jayapura akan finis di atas Barito Putera.

Kini, nasi sudah menjadi bubur, dan publik pecinta Persipura Jayapura tengah bersedih. Meski begitu, sebagian besar fans optimistis mereka hanya akan berada di Liga 2 dalam setahun saja, dan kembali ke Liga 1 dua musim mendatang.

 

2 dari 2 halaman

Hasil Buruk

Berikut ini hasil perjalanan Persipura Jayapura ketika harus menelan kekalahan telak, yakni minimal kebobolan tiga gol :

1. 21/10/2021 -- Persik Kediri 4-2 Persipura Jayapura

2. 30/10/2021 -- Persib Bandung 3-0 Persipura Jayapura

3. 14/2/2022 -- Barito Putera 3-0 Persipura Jayapura

4. 18/2/2022 -- Persipura Jayapura 0-3 Persib Bandung

5. 21/2/2022 -- Persipura Jayapura 0-3 Madura United

6. 24/2/2022 -- Bali United 4-1 Persipura Jayapura

Video Populer

Foto Populer