Sukses


3 Pemain Timnas Indonesia U-23 dengan Performa Terbaik saat Melibas Myanmar di SEA Games 2021

Bola.com, Jakarta - Kemenangan meyakinkan kembali diraih Timnas Indonesia U-23 pada ajang SEA Games 2021. Tim besutan Shin Tae-yong menang telak 3-1 di laga pamungkas Grup A di Stadion Viet Tri, Minggu (15/5/2022) sore WIB.

Tiga gol Timnas Indonesia U-23 disumbangkan oleh Egy Maulana Vikri, Witan Sulaeman dan Marselino Ferdinan. Sedangkan Myanmar memperkecil kedudukan lewat gol Win Naing Tun.

Kemenangan ini sekaligus membawa Timnas Indonesia U-23 lolos ke semifinal. Dari segi permainan, Timnas Indonesia U-23 terlihat lebih percaya diri saat melawan Myanmar.

Terutama di babak pertama. Serangan yang dilancarkan sering membuat pertahanan Myanmar kelabakan. Tiga gol yang dicetak Timnas Indonesia U-23 semuanya lahir di babak pertama.

Sedangkan babak kedua, Myanmar lebih bernafsu mengejar ketertinggalan. Maklum, mereka juga punya kans lolos ke semifinal jika berhasil mengalahkan Indonesia. Namun, Timnas Indonesia berhasil mempertahankan kemenangan.

Kali ini Bola.com memilih tiga pemain yang jadi kunci di Timnas Indonesia U-23. Siapa saja mereka? Yuk simak ulasan berikut ini:

2 dari 5 halaman

Egy Maulana Vikri

Winger gesit ini berhasil memecah kebuntuan. Di menit 6, Egy berhasil mencetak gol pertama Timnas Indonesia U-23.

Ini membuat mental Egy dan rekan-rekannya terangkat. Selain gol itu, beberapa kali Egy berhasil melakukan tusukan lewat sayap kanan.

Meski beberapa kali umpannya tak menemui sasaran, tapi Egy tetap merepotkan lini belakang Myanmar. Di pengujung babak kedua, dia sempat bertukar posisi dengan Witan di sayap kiri.

Egy juga memperlihatkan staminanya terjaga. Padahal jadwal pertandingan di SEA Games sangat padat.

Namun dia bertahan 90 menit dengan cara bermain yang mengandalkan kecepatan dan skill.

3 dari 5 halaman

Ricky Kambuaya

Gelandang box to box yang tampil apik di laga ini. Ricky tak mencetak gol. Namun dia memberikan satu assist cantik untuk gol kedua Timnas Indonesia U-23 yang dicetak Witan Sulamen.

Ricky memberikan umpan backheel kepada Witan yang punya ruang tembak lebih terbuka. Sebelum memberikan assist, Ricky melakukan aksi individu dengan mengecoh beberapa pemain belakang lawan.

Bisa dibilang ini salah satu permainan terbaik gelandang asal Papua itu di ajang SEA Games. Hanya saja di pertengahan babak kedua, dia ditarik keluar oleh Shin Tae-yong.

Pergantian itu hanya untuk penyegaran. Bukan karena performa Ricky menurun. Bisa juga dia disimpan tenaganya untuk semifinal. Karena Timnas Indonesia U-23 sudah leading tiga gol.

4 dari 5 halaman

Ernando Ari Sutaryadi

Kiper asal Persebaya Surabaya ini memang kemasukan satu gol di menit 66. Tapi gol tersebut bukan karena kesalahannya. Bola tembakan Win Naing Tun meluncur keras dan berbelok arah setelah mengenai badan Rizky Ridho.

Terlepas dari gol itu, Ernando melakukan cukup banyak save. Seperti di menit 39, ada dua peluang shot on target yang dilakukan pemain Myanmar. Ernando berhasil menepis dua tembakan itu. Di menit 48, Ernando nyaris melakukan blunder.

Sebuah tendangan jarak jauh pemain Myanmar, Aung Kaung Mann hampir lepas dari tangkapan. Tapi dengan cepat dia mengamankan bola itu kembali.

Di pengujung pertandingan, Ernando melakukan penyelamatan terbaik. Dia menepis tendangan keras jarak dekat. Lagi-lagi tendangan Aung Kaung Mann yang dihadangnya. 

5 dari 5 halaman

Liputan Eksklusif SEA Games 2021

Pembaca Bola.com bisa menikmati sajian liputan eksklusif aksi Timnas Indonesia U-23 di SEA Games langsung dari Hanoi, Vietnam dengan mengklik tautan ini.

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Bola.com (@bolacomid)

Video Populer

Foto Populer