VIDEO: Isi Perbincangan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan dengan Mesut Ozil

VIDEO: Isi Perbincangan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan dengan Mesut Ozil

- Mesut Ozil masih berada di Kota Jakarta dan menyempatkan ke Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan, Jakarta, Kamis (26/5/2022) sore WIB. Didampingi Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, pemain Fenerbahce tersebut menyapa anak-anak Indonesia yang antusias terhadap sepak bola.

Mesut Ozil datang ke SUGBK bersama Anies Baswedan dan menyapa 47 peserta coaching clinic, yang terdiri dari siswa Sekolah Kejuruan Olahraga (SKO) Kemenpora, anak-anak Save the Children Foundation, atlet Pemprov DKI Jakarta, dan para pemain dari Timnas Pelajar Indonesia.

Mesut Ozil menyapa dan memberikan sambutan plus berbagi sedikit pengalamannya untuk membangkitkan semangat anak-anak yang akan mengikuti coaching clinic. Mantan bintang Real Madrid dan Arsenal itu selalu mengumbar senyum simpul di wajahnya dengan tampilan gaya yang casual.

Ia mengungkapkan kepada anak-anak yang mengikuti coaching clinic yang digelar oleh Concave, bagaimana dirinya besar sebagai imigran di Jerman, di mana sepak bola menjadi jalannya untuk mengejar mimpi. "Saya lahir dan besar di Jerman sebagai imigran dari Turki. Hidup saya keras, tapi saya tidak putus harapan," ujar Ozil membuka motivasinya kepada anak-anak di SUGBK.

"Apa yang bikin saya gembira adalah sepak bola. Ini menjadi cara untuk mencapai mimpi saya. Tentu Anda merasakan tekanan keras dalam mengejar mimpi, tapi Anda memang harus bekerja keras," ujar Ozil.

Mesut Ozil sebelum memberi sambutan kepada anak-anak terlihat berbincang-bincang cukup lama dengan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, saat berjalan masuk ke dalam Lapangan SUGBK. Apa isi perbincangan keduanya? Jawabannya dapat ditemukan dalam tayangan singkat di atas.

Ringkasan

Oleh Abdul Aziz pada 26 May 2022, 21:18 WIB

Video Terkait

Spotlights