Sukses


Piala AFF U-19 2022: Shin Tae-yong Pastikan Kapten Timnas Indonesia U-19 Absen Melawan Brunei Darussalam, Bisa Menepi Sebulan

Bola.com, Bekasi - Timnas Indonesia U-19 akan kehilangan Muhammad Ferarri untuk melawan Brunei Darussalam. Bek asal Persija Jakarta itu menderita cedera hamstring.

Muhammad Ferarri mengalami cedera hamstring ketika Timnas Indonesia U-19 diimbangi Vietnam 0-0 dalam partai pertama Grup A Piala AFF U-19 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Sabtu (2/7/2022).

Pelatih Timnas Indonesia U-19, Shin Tae-yong memastikan bahwa Muhammad Ferarri akan absen saat menghadapi Brunei Darussalam.

Timnas Indonesia U-19 bakal bentrok dengan Brunei Darussalam pada matchday kedua Grup A Piala AFF U-19 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Senin (4/7/2022).

2 dari 4 halaman

Terancam Beristirahat Sebulan

Shin Tae-yong memperkirakan bahwa cedera hamstring dapat memaksa Muhammad Ferarri beristirahat sekitar sebulan.

"Setahu saya, Ferarri tidak bisa bermain untuk partai berikutnya. Namun, belum ada laporan detail," imbuh Shin Tae-yong.

"Namun, cedera hamstring memang cedera parah dan butuh waktu satu bulan untuk bisa pulih," jelas arsitek asal Korea Selatan itu.

3 dari 4 halaman

Pengganti Muhammad Ferarri

Shin Tae-yong masih punya pelapis untuk menggantikan Muhammad Ferarri. Bek asal Bali United, Marcell Januar Putra berpeluang bermain melawan Brunei Darussalam.

Timnas Indonesia U-19 wajib berpesta gol ke gawang Brunei Darussalam mengingat Piala AFF U-19 2022 mengutamakan selisih gol ketimbang rekor pertemuan.

"Memang Brunei Darussalam kalah besar, sedangkan kami seri. Jadi kami harus memikirkan segala sesuatunya," ujar Shin Tae-yong.

"Banyaknya gol atau tidak, kami akan mempersiapkan strategi dan komposisi pemain untuk melawan Brunei Darussalam," terangnya.

4 dari 4 halaman

Tim Terlemah

Brunei Darussalam adalah tim terlemah di Grup A Piala AFF U-19 2022. Kesebelasan dengan sebutan lain Tabuan Muda itu dibantai Myanmar 0-7 pada partai pertama.

Timnas Indonesia U-19 harus menang dengan selisih gol yang lebih besar dari Myanmar untuk menjaga peluang melaju ke empat besar Piala AFF U-19 2022.

Hanya tim peringkat pertama dan kedua dari Grup A serta Grup B Piala AFF U-19 2022 yang berhak melenggang ke babak semifinal.

Video Populer

Foto Populer