Sukses


Hasil BRI Liga 1: Dengan 10 Pemain, Bali United Pecundangi Arema FC

Bola.com, Jakarta - Bali United mengakhiri paceklik kemenangan di BRI Liga 1. Setelah 4 laga tanpa kemenangan, tim berjuluk Serdadu Tridatu itu berhasil menekuk Arema FC 3-1 di Stadion PTIK Jakarta Selatan, Senin (27/3/2023). Yang menarik, Bali United menang meski hanya bermain dengan 10 orang sejak awal babak kedua. Karena Novri Setiawan diganjar kartu merah.

Bali United mencetak tiga gol lebih dulu lewat Ilija Spasojevic, Privat Mbarga dan Yabes Roni. Sedangkan Arema memperkecil kedudukan lewat Evan Dimas. Kemenangan ini membuat Bali United masuk 5 besar klasemen sementara dengan 51 poin. Sedangkan Arema, berada di urutan 12 dengan 38 poin.

Baru 4 menit berjalan, Singo Edan, julukan Arema membuka peluang lewat tendangan bebas Evan Dimas. Dari jarak yang kurang ideal di sisi kanan pertahanan Bali United, dia melepaskan tendangan mendatar. Namun para pemain Arema hanya melewati bola yang ternyata mengarah ke sudut kiri gawang. Beruntung kiper Bali United, M. Ridho bisa menepisnya.

Setelah membuat peluang, Arema cenderung banyak bertahan. Karena Bali United mulai gencar memberikan serangan. Namun peluang yang didapat masih terlalu mentah. Ilija Spasojevic dan Ramdhani Leslatuhu yang dapat peluang belum bisa mengarahkan bola ke gawang Arema.

Pertahanan Arema FC menerapkan skema yang berbeda di laga ini. Pelatih, Joko 'Getuk' Susilo memasang tiga stoper. Bagas Adi, Sergio Silva dan Joko Susilo. Dua pemain sayap Bayu Aji dan Rendika Rama ikut turun ke belakang ketika kalah bola. Sehingga ada 5 pemain yang menumpuk di belakang. Skema ini diterapkan karena bek kiri sekaligus kapten tim, Ahmad Alfarizi absen lantaran akumulasi kartu. Selain itu, mereka mengantisipasi agresifitas penyerang sayap Bali United.

 

2 dari 5 halaman

Seru Pertengahan Babak I

Di menit 19, Bali United hampir mencetak gol indah. Yakni lewat tendangan jarak jauh Rahmat Arjuna. Tapi bola masih tipis diatas mistar. Padahal kiper Arema, Adilson Maringa sudah tak bisa menghalau bola yang meluncur keras tersebut. Permainan praktis jadi milik Bali United. Padahal Serdadu Tridatu tidak diperkuat gelandang serang Eber Bessa karena cedera. Brwa Nouri dan Ramdhani Lestaluhu bisa mengendalikan lini tengah.

Menit 29, Arema mengubah formasinya. M. Rafli dimasukkan mengganti Joko Susilo. Artinya, Arema mengurangi pemain belakang dan menambah striker. Indikasinya, Singo Edan juga ingin memberikan perlawanan. Hasilnya lumayan, Arema mulai bisa mengimbangi permainan Bali United.

Ketika Arema mulai menyerang, Bali United melihat celah yang bisa dimanfaatkan. Ilija Spasojevic berhasil membawa Bali United unggul 1-0 di menit 40. Dia mendapatkan bola liat didalam kotak penalti dan mengeksekusinya dengan dingin.

Gol itu membuat Arema tersengat. Menit 43, Arema hampir menyamakan kedudukan. Setelah lolos dari kawalan pemain belakang, Dedik Setiawan berhadapan dengan kiper Bali United. Tapi tendangannya masih belum mengarah ke gawang. Di pengujung babak pertama, bek Arema, Sergio Silva punya peluang emas didepan gawang Bali United. Tapi tandukannya masih diatas mistar gawang. Hingga babak pertama usai, Bali United masih unggul 1-0.

 

3 dari 5 halaman

Babak II

Di babak kedua, keributan sempat terjadi. Bermula dari pelanggaran yang dilakukan bek Bali United, Novri Setiawan kepada Gian Zola. Wasit, Cahya Sugandi sempat mengeluarkan kartu kuning. Tapi beberapa detik kemudian kartu merah yang dicabut untuk mantan pemain Persija Jakarta tersebut. Pertandingan harus terhenti karena Novri merasa baru mendapatkan satu kartu kuning. Namun wasit kukuh dengan keputusan memberikan kartu merah.

Arema diuntungkan dengan keputusan ini. Karena mereka unggul jumlah pemain. Pelatih Arema meresponnya dengan menambah striker. Abel Camara diturunkan mengganti bek kiri Rendika Rama. Tapi, Bali United justru membuat peluang emas beberapa saat setelah Arema melakukan pergantian pemain. Privat Mbarga berhasil mengirimkan umpan datar ke dalam kotak penalti. Rahmat Arjuna menyambutnya dengan tendangan keras. Tapi Adilson Maringa masih bisa menepisnya.

Meski tidak berbuah gol, Arema dapat petaka dengan peluang itu. Karena Sergio Silva mengalami cedera hamstring ketika mengejar Mbarga. Arema terpaksa harus mengganti Sergio dengan Ikhfnalus Alam. Kesempatan ini tak disia-siakan Bali United. Di menit 66, Mbarga berhasil melewati Ikhfanul yang belum panas di lapangan. Setelah itu pemain asal Kamerun itu melepaskan tembakan yang membuat Bali United memperbesar keunggulan menjadi 2-0.

Bali United makin menjadi meski hanya bermain dengan 10 orang. Di menit 80, giliran Yabes Roni yang mengoyak gawang Arema dengan tendangan kerasnya. Serdadu Tridatu leading 3-0. Pertahanan Arema makin mudah ditembus karena mereka fokus untuk menyerang. Serangkan Bali United melakukan serangan balik yang efektif.

Menit 83, Arema akhirnya bisa memperkecil kedudukan menjadi 3-1. Evan Dimas yang berhasil mengelabuhi M. Ridho untuk mencetak gol pertama Singo Edan di laga ini. Meski Arema terus menekan, skor 3-1 untuk keunggulan Bali United tak berubah hingga laga usai.

 

4 dari 5 halaman

Susunan Pemain

  • Arema FC (3-4-3): Adilson Maringa (kiper); Joko Susilo, Sergio Silva, Bagas Adi (belakang); Bayu Aji, Evan Dimas, Renshi Yamaguchi, Rendika Rama (tengah); Dendi Santoso, Dedik Setiawan, Gian Zola (depan).
  • Pelatih: Joko Susilo.
  • Bali United (4-3-3): M. Ridho (kiper); Novri Setiawan, Jajang Mulyana, Wellington Carvalho, Ricky Fajrin (belakang); Brwa Nouri, Sidik Saimima, Ramdani Lestaluhu (tengah); Rahmat Arjuna, Ilija Spasojevic, Privat Mbarga (depan).
  • Pelatih: Stefano Tevo Cugurra.
5 dari 5 halaman

Posisi Arema Saat Ini

Video Populer

Foto Populer