Sukses


Jelang SEA Games 2023: Timnas Indonesia U-22 Diimbangi Bhayangkara FC 1-1, Indra Sjafri Tidak Puas

Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia U-22 gagal meraih kemenangan dalam uji coba jelang berlaga di SEA Games 2023. Tim berjulukan Garuda Muda itu diimbangi Bhayangkara FC.

Bermain di Stadion Madya, Jakarta Pusat, pada Selasa (11/4/2023) malam WIB, Timnas Indonesia U-22 ditahan Bhayangkara dengan skor 1-1.

Timnas Indonesia U-22 mencetak gol lebih dulu lewat Titan Agung pada menit kelima. Namun, Bhayangkara FC mampu menyamakan kedudukan lewat Dendy Sulistyawan pada menit ke-75.

"Ini uji coba pertama Timnas Indonesia U-22 dari 22 pemain yang ada," ujar pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri.

2 dari 6 halaman

Beberapa Catatan

Indra Sjafri mengambil banyak pelajaran dari hasil uji coba Timnas Indonesia U-22 kontra Bhayangkara FC. Satu di antaranya adalah rencana mengubah posisi pemain.

"Ada beberapa catatan yang harus saya perbaiki setelah uji coba Timnas Indonesia U-22 melawan Bhayangkara FC," tutur Indra Sjafri.

"Mungkin, juga ada beberapa pemain Timnas Indonesia U-22 yang mesti saya reposisi dan sebagainya," jelas arsitek berusia 60 tahun itu.

3 dari 6 halaman

4 Uji Coba

Timnas Indonesia U-22 dijadwalkan melahap empat uji coba sebelum berkancah di SEA Games 2023. Setelah Bhayangkara FC, Tim Garuda Muda telah ditunggu Timnas Lebanon U-22.

Timnas Indonesia U-22 akan dua kali berhadapan dengan Lebanon U-22 pada 14 dan 16 April 2023. Untuk latih tanding terakhir pada 18 April tahun ini, Garuda Muda masih mencari lawan.

Timnas Indonesia U-22 akan terbang ke Phnom Penh, Kamboja, pada 25 April 2023 untuk memulai perjuangannya di cabang olahraga (cabor) sepak bola Grup A SEA Games 2023 yang dimulai pada 29 April tahun ini.

4 dari 6 halaman

Aksi Timnas Indonesia U-22 Vs Bhayangkara FC

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by PSSI (@pssi)

5 dari 6 halaman

Ungkapan Indra Sjafri

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by PSSI (@pssi)

6 dari 6 halaman

Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2023

29 April 2023

  • Timnas Indonesia U-22 Vs Timnas Filipina U-22
  • Morodok Techo National Stadium, Phnom Penh
  • Kick-off 16.00 WIB

4 Mei 2023

  • Timnas Indonesia U-22 Vs Timnas Myanmar U-22
  • Morodok Techo National Stadium, Phnom Penh
  • Kick-off 16.00 WIB

7 Mei 2023

  • Timnas Myanmar U-22 Vs Timnas Indonesia U-22
  • Morodok Techo National Stadium, Phnom Penh
  • Kick-off 16.00 WIB

10 Mei 2023

  • Timnas Kamboja U-22 Vs Timnas Indonesia U-22
  • Morodok Techo National Stadium, Phnom Penh
  • Kick-off 19.00 WIB

Video Populer

Foto Populer