Sukses


Tak Harus Jadi Peringkat Satu, PSIS Siapkan Skema Lain untuk Raih Juara Liga 1

Bola.com, Semarang - PSIS Semarang memiliki ambisi besar untuk memperbaiki prestasinya pada Liga 1 musim depan. Setelah musim lalu terlempar jauh di posisi ke-13, kini Mahesa Jenar ingin mematok target yang lebih tinggi.

Pada Liga 1 musim lalu, perjalanan PSIS Semarang memang cukup berdarah-darah. Setelah sempat beberapa kali berganti nakhoda, Mahesa Jenar akhirnya bisa menutup musim dengan koleksi 41 poin dari 34 pertandingan.

Posisi ini mengalami penurunan yang cukup drastis apabila dibandingkan musim sebelumnya. Sebab, pada liga 1 2021/2022, PSIS bisa finis di peringkat 10 besar, tepatnya di urutan ketujuh klasemen.

Chief Executive Officer (CEO) PSIS Semarang, Yoyok Sukawi, pun menyampaikan pesan kepada Septian David Maulana dan kawan-kawan agar berjuang lebih keras karena target musim depan bakal lebih menantang.

“Pada musim sebelumnya, kita berada di peringkat ketujuh. Musim lalu, kita turun ke posisi 13. Tahun depan, kita ingin memperbaiki itu,” kata Yoyok Sukawi saat memberikan sambutan di sesi latihan perdana, dikutip dari kanal YouTube PSIS OFFICIAL.

2 dari 5 halaman

Skema Baru Raih Gelar Juara

Yoyok Sukawi menjelaskan, perubahan regulasi yang diterapkan pada Liga 1 musim depan memang tak mengharuskan Mahesa Jenar finis di peringkat pertama klasemen untuk meraih juara.

Pasalnya, kompetisi musim baru akan menerapkan skema play-off bagi penghuni empat besar untuk memperebutkan gelar juara Liga 1. Yoyok menyebut, target inilah yang harus dicapai Mahesa Jenar.

Sebab, apabila misalnya PSIS mampu mengakhiri persaingan di posisi keempat, maka mereka akan lolos ke fase play-off. Namun, jika gagal, mereka harus mengakhiri perjuangan lebih awal.

“Saya ingin tanamkan dalam jiwa kalian, karena regulasi Liga 1 sekarang sudah berubah. Dari peringkat satu sampai delapan belas, nanti diambil empat teratas,” ujarnya.

“Target kita musim depan adalah masuk ke peringkat empat besar ini. Kalau sudah masuk sini, kita bisa mengejar gelar juara. Kalau tidak bisa, setelah itu kita pulang,” imbuhnya.

3 dari 5 halaman

Manajemen Siap Dukung Tim

Ketua Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI Jawa Tengah itu menyadari, target ambisius semacam ini memang tak mudah diwujudkan. Sebab, butuh perjuangan yang ekstra keras untuk bisa mencapainya.

Yoyok pun berjanji, pihak manajemen akan terus memberikan dukungan bagi pemain, ofisial, dan tim pelatih, agar target mengakhiri persaingan di peringkat empat besar itu mampu digapai.

“Cara mencapainya memang tidak gampang. Tetap harus capek, harus kerja keras, harus berusaha. Manajemen pasti akan berusaha bersama kalian,” ujarnya.

4 dari 5 halaman

8 Pemain Baru

Sejauh ini, PSIS Semarang sudah berhasil mengamankan delapan nama pemain baru di bursa transfer untuk menghadapi persaingan kompetisi Liga 1 2023/2024.

Nama-nama hasil buruan itu yakni Gian Zola, Syaiful Syamsuddin, Muhammad Fisabilillah, Giovani Numberi, Rifky Suryawan, Tri Setiawan, Haykal Al-Hafiz, dan Bayu Fiqri.

5 dari 5 halaman

Jejak Musim Lalu

Video Populer

Foto Populer