Sukses


Reva Adi Utama Kaget Ditunjuk Secara Mendadak Jadi Kapten Persebaya pada Laga Uji Coba Vs Bali United

Bola.com, Surabaya - Ada pemandangan berbeda saat Persebaya Surabaya melawan Bali United di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya (28/5/2023).

Pada laga uji coba bertajuk 730 Surabaya Game itu, Reva Adi Utama memimpin keluar rekan-rekannya dari lorong pemain. Ini merupakan kali pertama pria berusia 26 tahun tersebut menjadi kapten Persebaya.

Pertandingan ini juga rupanya menjadi penampilan perdananya di GBT dengan balutan seragam klub berjulukan Green Force tersebut.

Pelatih Persebaya, Aji Santoso menyebut dirinya memiliki pertimbangan sebelum menunjuk pemain asal Makassar itu sebagai kapten tim. Menurut Aji, beberapa kriteria yang dibutuhkan untuk menjadi seorang pemimpin ada dalam diri Reva Adi.

"Reva merupakan salah satu pemain senior yang punya leadership bagus. Persyaratan lain selain kepemimpinan seperti harus punya kualitas juga ada dalam dirinya," kata Aji. 

"Dia bisa membimbing pemain-pemain muda di Persebaya. Tapi untuk kompetisi nanti akan dipilih lagi karena akan ada kapten pertama, kedua dan ketiga," lanjutnya. 

 

2 dari 3 halaman

Kaget Ditunjuk Mendadak

Sementara itu, Reva mengaku kagok saat pertama kali ditunjuk sebagai kapten Persebaya. Apalagi, sang pelatih mengumumkan hal itu tepat sebelum berangkat ke stadion.

"Saya kaget. Waktu itu ditunjuk pas meeting di mes. Tetapi sebagai pemain harus siap menerima tanggung jawab. Jangan jadi beban, harus semakin semangat untuk menampilkan yang terbaik," tegasnya.

Ia pun memimpin rekan-rekannya dengan baik. Termasuk menumbuhkan kepercayaan diri mereka saat ditonton puluhan ribu suporter yang datang.

"Saya senang dengan fans yang hadir, GBT Full House. Ini resiko main di tim besar. Ini harusnya menjadi pelecut kami dan saya sendiri suka akan hal itu," terangnya.

 

3 dari 3 halaman

Jadikan Menang Sebuah Kebiasaan

Persebaya pada akhirnya memecundangi Bali United dengan skor cukup telak 3-1. Gol-gol Persebaya dibuat oleh M. Kassim Botan, M. Iqbal dan Ferdinand Sinaga.

Sementara sebiji gol tim tamu dilesakkan M. Rahmat lewat sepakan bebas.

"Alhamdulillah kami semua senang dengan hasil ini. Awal baik buat kami. Semoga menang jadi sebuah kebiasaan. Fokus lagi, kerja keras. Itu target kita sekarang," tandasnya. 

Video Populer

Foto Populer