Sukses


Timnas Indonesia Potensial Cetak Sejarah di Piala Asia 2023, Egy Maulana Vikri: Kesempatan di Depan Mata!

Bola.com, Doha - Timnas Indonesia punya kesempatan menorehkan sejarah di Piala Asia 2023 dengan lolos ke babak 16 besar. Pemain Tim Garuda, Egy Maulana Vikri, menegaskan bahwa lolos ke 16 besar itu kini bukan hal yang mustahil dan akan mati-matian untuk bisa mewujudkannya.

Dalam sejarah empat kali keikutsertaan di Piala Asia, yaitu pada 1996, 2000, 2004, dan 2007, Timnas Indonesia tidak pernah berhasil lolos ke babak knockout. Tim Garuda selalu tersingkir di fase grup.

Namun, 17 tahun sejak kali terakhir tampil di Piala Asia, Timnas Indonesia kini punya potensi untuk menorehkan sejarah baru. Tim Garuda asuhan Shin Tae-yong punya peluang yang cukup besar untuk bisa lolos ke 16 besar Piala Asia 2023.

Pertandingan melawan Jepang di Grup D Piala Asia 2023, Rabu (24/1/2024) malam WIB, bisa menjadi momentum Timnas Indonesia untuk kali pertama lolos ke 16 besar Piala Asia.

Kemenangan atas Jepang bisa membuat Timnas Indonesia lolos ke 16 besar Piala Asia 2023 sebagai runner-up Grup D.

Sementara jika kedua tim bermain imbang atau Tim Garuda kalah, peluang itu tetap ada dengan merebut satu slot dari empat tim peringkat ketiga terbaik.

Sejarah baru di Piala Asia sudah ada di depan mata Timnas Indonesia. Egy Maulana Vikri pun memiliki kepercayaan diri bahwa tim yang dibelanya saat ini bisa mewujudkannya.

 

2 dari 5 halaman

Bukan Sesuatu yang Mustahil

Egy Maulana Vikri menegaskan bahwa lolos ke 16 besar Piala Asia 2023 bukan hanya menjadi sejarah dalam perjalanan Timnas Indonesia, melainkan juga menjadi impian dari seluruh masyarakat Indonesia.

Pemain yang kini memperkuat Dewa United di BRI Liga 1 itu menegaskan bahwa mewujudkan mimpi tersebut memang bukan pekerjaan mudah, tetapi juga bukan sesuatu yang tidak bisa dilakukan.

"Tentu saja, jika kami melaju ke babak selanjutnya, kami akan membuat sejarah untuk Indonesia. Ini juga merupakan mimpi dari banyak orang Indonesia dan ini bisa kami wujudkan," tegas Egy.

"Kami tahu ini tidak akan mudah, kami tahu ini sangat sulit, tetapi ini bukan sesuatu yang mustahil," tegasnya.

3 dari 5 halaman

Kesempatan di Depan Mata, Siap Mati-matian

Egy Maulana Vikri juga menegaskan bahwa semua pemain Timnas Indonesia akan berjuang mati-matian untuk bisa lolos ke 16 besar Piala Asia 2023. Dengan dukungan suporter yang hadir di stadion, Egy yakin semua pemain akan berjuang penuh untuk mewujudkannya.

"Sekarang kami punya kesempatan di depan mata kami, dan kami bisa memperjuangkannya. Kami juga punya banyak suporter yang memberikan dukungan kepada kami. Mereka akan berdoa untuk kami, mereka akan bersorak untuk kami," tegas Egy.

"Jadi saya pikir semua pemain tahu itu, dan mereka akan mati-matian untuk menorehkan sejarah itu untuk Indonesia," lanjutnya.

 

4 dari 5 halaman

Jadwal Jepang Vs Timnas Indonesia

Jepang vs Timnas Indonesia

Stadion: Al Thumama Stadium, Doha

Rabu, 24 Januari 2024

Kick-off: 18.30 WIB

Live: RCTI

Streaming: Vision+

5 dari 5 halaman

Klasemen Piala Asia 2023

Grup A

 Posisi Negara Main Menang Seri Kalah SG Poin
1  Qatar (Q)  3  3  0  0  5-0  9
2  Tajikistan (Q)  3  1  2  0  2-2  4
3  China  3  0  2  1  0-1  2
4  Lebanon   3  0   1  2  1-5  1

Grup B

 Posisi Negara Main Menang Seri Kalah SG Poin
1  Australia (Q)  2  2  0  0  3-0  6
2  Uzbekistan  2  1  1  0  3-0  4
3  Suriah  2  0  2  1  0-1  1
4  India   2  0   1  1  0-5  0

Grup C

 Posisi Negara Main Menang Seri Kalah SG Poin
1  Iran (Q)  2  2  0  0  5-1  6
2  UEA  2  1  1  0  4-2  4
3  Palestina  2  0  1  1  2-5  1
4  Hong Kong  2  0   0  2  1-4  0

Grup D

 Posisi Negara Main Menang Seri Kalah SG Poin
1  Irak (Q)  2  2  0  0  5-2  6
2  Jepang  2  1  0  1  5-4   3 
3  Indonesia  2  1  0  1  2-3  3
4  Vietnam  2  0   0  2  2-4  0

Grup E

 Posisi Negara Main Menang Seri Kalah SG Poin
1  Yordania  2  1  1  0  6-2  4
2  Korea Selatan  2  1  1  0  5-3  4
3  Bahrain  2  2  0  1  2-3  3
4  Malaysia   2  0   0  2  0-5  0

Grup F

 Posisi Negara Main Menang Seri Kalah SG Poin
1  Arab Saudi (Q)  2  2  0  0  4-1  6
2  Thailand  2  1  1  0  2-0  4
3  Oman  2  0  1  1  1-2  1
4  Kirgistan  2  0   0  2  0-4  0

 

Q: lolos ke 16 besar

Notes: Klasemen per 23 Januari 2024 pukul 06.00 WIB

Video Populer

Foto Populer