Sukses


AFC Ulas Kekuatan Timnas Indonesia U-23 untuk Piala Asia U-23: Ivar Jenner, Justin Hubner, Marselino Ferdinan Harus Diwaspadai

Bola.com, Doha - Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) lewat situs resminya mengulas kekuatan empat peserta Piala Asia U-23 2024. Keempat tim itu adalah Timnas Qatar U-23, Timnas Australia U-23, Timnas Yordania U-23, dan Timnas Indonesia U-23.

Khusus untuk Timnas Indonesia U-23, AFC terpukau dengan cara tim berjulukan Garuda Muda itu lolos ke putaran final Piala Asia U-23 yang akan digelar di Qatar pada 15 April-3 Mei 2024.

Armada Shin Tae-yong itu memang mengamuk di Kualifikasi Piala Asia U-23 dengan menjuarai Grup K setelah membantai Timnas Chinese Taipei U-23 9-0 dan Timnas Turkmenistan U-23 dua gol tanpa balas.

"Debutan turnamen, Timnas Indonesia U-23 akan menikmati penampilan pertama mereka di Piala Asia U-23," tulis AFC dalam artikelnya yang tayang pada Senin (8/4/2024).

---

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Pengalaman Pertama

"Shin Tae-yong, yang juga menangani timnas senior, berhasil membawa Timnas Indonesia U-23 melalui kampanye Kualifikasi Piala Asia U-23 yang mengesankan," kata AFC.

Partisipasi di Qatar nanti akan menjadi kesempatan pertama Timnas Indonesia U-23 turun di Piala Asia U-23, sejak turnamen itu diputar pada 2013 dan bergulir dua tahun sekali.

AFC juga menyoroti komposisi pemain Timnas Indonesia U-23 di Piala Asia U-23, yang 50 persen berasal dari timnas senior yang baru saja menjalani putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

3 dari 5 halaman

14 Pemain Timnas Senior

Shin Tae-yong memanggil 28 pemain ke Timnas Indonesia U-23 untuk Piala Asia U-23, dengan 14 di antaranya masuk skuad timnas senior untuk melawan Timnas Vietnam pada bulan lalu.

Ke-14 nama itu ialah Ernando Ari Sutaryadi, Adi Satryo, Rizky Ridho, Muhammad Ferarri, Pratama Arhan, Justin Hubner, Nathan Tjoe-A-On, Ivar Jenner, Arkhan Fikri, Marselino Ferdinan, Witan Sulaeman, Rafael Struick, Ramadhan Sananta, dan Hokky Caraka.

"Shin Tae-yong akan memiliki skuad yang sangat berpengalaman dengan beberapa pemain yang bersinar untuk timnas senior di Kualifikasi Piala Dunia 2026 baru-baru ini," ungkap AFC.

4 dari 5 halaman

4 Pemain

Secara khusus, AFC menyebut empat pemain Timnas Indonesia U-23 yang perlu diperhatikan di Piala Asia U-23. Keempatnya adalah Ernando Ari, Ivar Jenner, Justin Hubner, dan Marselino Ferdinan.

"Dengan pemain seperti Ernando Ari, Ivar Jenner, Justin Hubner, dan Marselino Ferdinan yang harus diwaspadai," imbuh AFC menutup narasi.

Menatap Piala Asia U-23, Timnas Indonesia U-23 menggelar pemusatan latihan di Dubai, Uni Emirat Arab (UEA), pada 1-10 April 2024. Tim Garuda Muda juga sudah melahap dua uji coba, kalah 1-3 dari Timnas Arab Saudi U-23 dan menang 1-0 atas Timnas UEA U-23.

5 dari 5 halaman

28 Pemain Timnas Indonesia U-23 untuk Persiapan Piala Asia U-23 2024

Kiper: Ernando Ari Sutaryadi, Adi Satryo, Erlangga Setyo, Daffa Fasya

Bek: Rizky Ridho, Komang Teguh, Muhammad Ferarri, Pratama Arhan, Dony Tri Pamungkas, Haykal Alhafiz, Dzaky Asraf, Rio Fahmi, Bagas Kaffa, Kakang Rudianto, Justin Hubner, Nathan Tjoe-A-On

Gelandang: Ivar Jenner, Arkhan Fikri, Rifky Dwi, Rayhan Hannan, Ikhsan Nul Zikrak, Marselino Ferdinan, Witan Sulaeman, Jeam Kelly Sroyer, Fajar Fathur Rahman

Penyerang: Rafael Struick, Ramadhan Sananta, Hokky Caraka

Video Populer

Foto Populer