Sukses


Shin Tae-yong Masih Kesal dengan Kinerja Wasit saat Hadapi Qatar di Piala Asia U-23 2024: Harusnya Kami Dapat Hasil Lebih Baik!

Bola.com, Doha - Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong \masih belum bisa melupakan laga pertama Piala Asia U-23 2024 melawan Timnas Qatar U-23, Senin (15/4/2024). Saat itu, Tim Garuda Muda kalah 0-2.

Pertandingan itu memang menjadi sorotan. Terutama mengenai performa wasit, Nasrullo Kabirov yang dinilai banyak menguntungkan Timnas Qatar U-23.

Shin Tae-yong merasa Timnas Indonesia U-23 bermain lebih baik pada laga itu. Jika wasit bekerja lebih baik, Shin merasa tim asuhannya pun bisa mendapatkan hasil yang lebih baik.

"Mengenai babak grup, pertama saya masih menyayangkan pertandingan melawan Qatar saya tetap mengatakan jika wasit memimpin laga dengan baik, tentu kami akan dapat hasil lebih baik. Tetapi yang berlalu biar berlalu tapi tetap saja sangat disayangkan," ujar Shin Tae-yong dalam konferensi pers yang digelar di Doha, Rabu (24/5/2024).

---

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Berharap Jepang Malah Bertemu Korsel

Shin Tae-yong sebenarnya berharap Timnas Indonesia U-23 bisa bertemu dengan Timnas Jepang U-23 di babak perempat final Piala Asia U-23 2024. Namun, Rizky Ridho dan kolega malah harus bertemu dengan Timnas Korea Selatan U-23.

Laga melawan Timnas Korea Selatan U-23 tentu sangat emosional bagi Shin Tae-yong. Ia adalah sosok yang lahir dan besar di negara Asia Timur itu.

"Saya sebenarnya berharap bisa menghindari Korsel meski Jepang juga akan berat, tapi saya punya pengalaman bermain melawan Jepang baik sebagai pemain dan pelatih. Saya pikir kami bisa mengatasi itu meski Jepang juga mungkin akan mendominasi, tapi kami bisa atasi itu," jelasnya.  

3 dari 3 halaman

Menuju Olimpiade 2024 Paris

Timnas Indonesia U-23 akan semakin dekat ke Olimpiade 2024 Paris jika mampu mengalahkan Timnas Korea Selatan U-23 pada perempat final Piala Asia U-23.

Diketahui, Asia mendapatkan tiga jatah langsung untuk berlaga di Paris 2024. Tiga jatah itu akan diisi oleh finalis dan penghuni posisi ketiga Piala Asia U-23 2024.

Sementara tim yang menempati posisi keempat harus menjalani laga play off melawan wakil dari Afrika. 

Video Populer

Foto Populer