Sukses


Berkekuatan 20 Pemain, Satoru Mochizuki Bakal Debut Poles Timnas Indonesia Putri Vs Singapura

Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia Wanita akan beraksi dalam sebuah laga uji coba di Stadion Madya, Jakarta, Selasa (28/5/2024) sore WIB. Garuda Pertiwi akan menjajal kekuatan sang tetangga, Singapura.

Laga itu cukup spesial bagi pelatih Timnas Indonesia Wanita, Satoru Mochizuki. Sebab, itu akan menjadi debut bagi Satoru memimpin laga resmi di tim senior Indonesia.

Satoru Mochizuki pun antusias menatap laga itu. Pelatih berusia 60 tahun itu bertekad agar Timnas Indonesia Wanita mampu menang atas Singapura.

"Ini memang debut saya dan tentunya harapan saya adalah menang," kata Satoru Mochizuki usai memimpin sesi latihan Timnas Indonesia Wanita di Lapangan ABC, Senayan, Jakarta, Senin (27/5/2024).

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Harus Berkembang

Satoru Mochizuki menyebut laga melawan Singapura seharusnya bisa menjadi awal manis bagi Timnas Indonesia Wanita, bahkan sepak bola wanita Indonesia pada khususnya.

"Dimulai dari sini, bahwasannya sepak bola wanita Indonesia akan terus harapannya terus berkembang," ujarnya.

Satoru Mochizuki pun tak hanya mengincar kemenangan atas Singapura. Ia ingin Safira Ika dan kawan-kawan mampu bermain dengan apik.

"Mungkin tidak hanya menang ya, dan bisa menampilkan permainan yang menarik dan menyenangkan dalam sepak bola putri," tekadnya.

3 dari 3 halaman

Harapan untuk Suporter

Laga antara Timnas Indonesia Wanita kontra Singapura menyedot atensi yang menarik bagi masyarakat Tanah Air. Laga itu disebut akan dipenuhi oleh suporter.

Satoru Mochizuki berharap pemain asuhannya tak mengecewakan suporter. Sehingga di masa depan, suporter tak kapok untuk datang lagi.

"Harapannya juga dengan permainan yang bagus ya orang-orang yang mendukung bisa ingin datang untuk mendukung lagi gitu," tandas Mochizuki.

 

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer