Bola.com, Bandung - Persib Bandung gagal mempertahankan tren positifnya di BRI Liga 1 2024/2025 usai kalah 0-2 oleh Dewa United pada pekan ke 19 di Stadion GBLA, Kota Bandung, Jumat (17/1/2025) malam.
Ini menjadi kekalahan perdana Maung Bandung di kompetisi Liga 1 musim ini. Dua gol Dewa United dilesakkan Alex menit 30 dan Septian Bagaskara menit 90+3.
Baca Juga
Advertisement
Pelatih Persib Bojan Hodak mengakui duel lawan Dewa United memang akan menjadi laga yang sulit bagi pasukannya di Liga 1 musim ini.
“Saya sudah katakan sebelum pertandingan, ini akan menjadi laga yang sulit. Di babak pertama berjalan fifty-fifty, kami sama-sama memiliki dua peluang dan mereka bisa mencetak gol,” jelas Bojan Hodak selepas pertandingan.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Andalkan Serangan Balik Tak Cukup
Pada babak kedua lanjut Bojan Hodak, Dewa United lebih menunggu di pertahanan dan mengandalkan serangan balik yang cukup berbahaya.
“Kami memiliki peluang juga tapi tidak bisa mencetak gol dan akhirnya mereka menghukum kami lewat serangan balik,” kata Bojan.
Menurut Bojan, pada babak kedua para pemainnya memang lebih menyerang melalui sektor tengah, dimana itu area lawan yang paling rapat. Namun secara permainan babak kedua lebih baik.
“Tapi di sepak bola yang terpenting adalah gol dan kami tidak bisa melakukan itu. Itu yang menjadi perbedaan. Dan man of the match malam ini menurut saya kiper Dewa United,” tegas Bojan.
Advertisement