Sukses


Klopp: Jangan Berharap Keajaiban, Fans Liverpool!

Bola.com, Liverpool - Jurgen Klopp langsung menanggung beban berat di awal masa kepemiminannya di Liverpool. Pelatih berkebangsaan Jerman itu dituntut untuk mengembalikan kejayaan Merseyside Merah.

Klopp ditunjuk sebagai pengganti Brendan Rodgers di kursi pelatih Liverpool, yang dipecat beberapa saat seusai ditahan imbang 1-1 oleh Everton pada laga bertajuk Merseyside derby, Minggu (4/10/2015) malam WIB.

Klopp menandatangani kontrak berdurasi tiga musim pada Jumat (9/10/2015) WIB. Nilai kontrak mantan arsitek Borussia Dortmund itu mencapai mencapai 15 juta poundsterling (Rp 285 miliar). Dengan demikian, Klopp akan menerima bayaran sebesar 5 juta poundsterling (Rp 102 miliar).

Nominal itu akan meningkat menjadi 7 juta poundsterling (Rp 144 miliar). Dengan syarat, Klopp mampu membawa Liverpool tampil sebagai juara Premier League.

"Jika Anda ingin melihat Liverpool lebih sukses dibandingkan di masa lalu, dibandingkan 25 tahun lalu, Anda bisa melakukan hal kecil," ungkap Klopp seperti dilansir Soccerway.

"Jika Anda menggambarkan saya seperti Yesus, tapi keesokannya Anda bisa bilang 'Tidak, dia tak bisa berjalan di atas air'. Maka, kita akan mendapatkan masalah," ia menambahkan.

Klopp tujuh musim lamanya membesut Dortmund, dari 2008 hingga 2015. Lima gelar mampu ia persembahkan selama masa baktinya, diantaranya dua gelar Bundesliga dan satu gelar Piala Jerman.

"Saya tak bisa berjalan di atas air. Saya hanya bisa menyelam (saat ditanya mengenai apakah dia bisa berjalan menyeberangi sungai Mersey). Harapan itu sangat penting dalam hidup," tegas Klopp.

"Setelah segala hingar-bingar ini, kita bisa tenang dan berbicara tentang sepak bola. Harapan adalah salah satu hal terpenting yang bisa kita bicarakan," Klopp mengakhiri pembicaraan.

Sumber: Soccerway 

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Baca Juga:

Pique Dihina Fans Spanyol

Legenda Real Madrid Kesal Fans Ejek Pique

Gerard Pique Asyik Dugem Pasca Dicemooh Fans Spanyol

Persaingan Juara Liga Inggris

Video Populer

Foto Populer