Sukses


Mourinho: Chelsea Incar Empat Gelar Musim ini

Bola.com, London - Manajer Chelsea, Jose Mourinho mengaku mengincar empat trofi (quadruple) musim ini. Itu dia ungkapkan meski Chelsea saat ini sedang berada dalam kondisi kurang baik.

Chelsea mengawali musim 2015-2016 dengan performa yang bisa dibilang buruk. Pasalnya, The Blues yang berstatus sebagai juara bertahan Premier League 2014-2015 justru terseok-seok di peringkat ke-12 klasemen dengan torehan 11 poin, hasil dari tiga kali menang, dua imbang dan empat kalah.

Setali tiga uang, di Liga Champions, Chelsea juga menunjukkan performa yang kurang impresif. Bergabung di Grup G bersama Dinamo Kiev, FC Porto dan Maccabi Tel-Aviv, The Blues hanya mampu berada di peringkat ketiga dengan koleksi tiga poin hasil dari satu kali menang dan satu kalah.

Kendati demikian, hal tersebut tidak menyurutkan rasa optimististis Mourinho untuk meraih banyak gelar musim ini.

"Ketika Anda memprioritaskan pada liga, Anda memiliki risiko besar, yaitu risiko tidak memenangi Liga Champions dan tidak finis di empat besar, lalu tidak bermain di Liga Champions musim depan," kata Mourinho seperti dikutip dari Soccerway.

"Jadi kami tidak hanya memprioritaskan Premier League. Kami harus berjuang disemua kompetisi dan memastikan finis di peringkat keempat," jelasnya.

Chelsea baru saja menghentikan tren tidak pernah menang dalam tiga laga terakhir di Premier League saat mengalahkan Aston Villa 2-0 di Stadion Stamford Bridge, Sabtu (17/10/2015) malam WIB.

"Kami bisa memenangi empat kompetisi musim ini, kami juga bisa kalah keempatnya. Saya pikir ini mungkin, tapi juga mungkin kami kalah di semua kompetisi. Segalanya terbuka. Kami baru di bulan Oktober,".

"Bagi kami, itu tergantung pada tim lain dan hasil lain. Kami tidak tergantung pada diri kami sendiri. Kami tergantung pada apa yang terjadi di pertandingan lain," Mourinho mengakhiri pembicaraan.

Keinginan Mourinho untuk meraih empat gelar musim ini akan mendapatkan ujian saat Chelsea bertandang ke kandang Dinamo Kiev di Stadion NSK Olimpijs'kyj, Rabu (21/10/2015) dini hari WIB.

Sumber: Soccerway

Baca juga:

Chelsea Takluk 1-3 dari Everton, Naismith Cetak Hattrick

Gelandang Chelsea Berharap Performa Petr Cech Menurun di Arsenal

Matic Berdoa Petr Cech Tampil Buruk Saat Bersua Chelsea

  • Jose Mourinho adalah pelatih kawakan yang pernah menangani sejumlah klub di liga bergengsi Eropa.
    Jose Mourinho adalah pelatih kawakan yang pernah menangani sejumlah klub di liga bergengsi Eropa.
    Jose Mourinho adalah pelatih kawakan yang pernah menangani sejumlah klub di liga bergengsi Eropa.

    Jose Mourinho

  • Chelsea Football Club musti menunggu hampir 50 tahun untuk kembali merengkuh trofi Liga Primer Inggris keduanya setelah pada musim 2004-2005
    Semua berita tim, statistik tim, transfer pemain dan lainnya tentang Chelsea FC yang memiliki julukan The Blues
    Chelsea Football Club musti menunggu hampir 50 tahun untuk kembali merengkuh trofi Liga Primer Inggris keduanya setelah pada musim 2004-2005

    Chelsea

Video Populer

Foto Populer