Sukses


Catatan Momen Keterpurukan Jose Mourinho di Chelsea

Bola.com, London - Jose Mourinho semakin berada dalam tekanan besar setelah Chelsea kembali kalah di ajang Premier League saat menjamu Liverpool di Stamford Bridge, Sabtu (31/10/2015). Manajer asal Portugal tersebut pun semakin terpuruk dengan berbagai hasil minor skuat The Blues. 

Kekalahan dari Liverpool membuat Chelsea belum bisa beranjak dari papan bawah klasemen. Chelsea sementara masih menduduki posisi ke-15 dengan poin 11.

Hingga pekan ke-11, Eden Hazard dan kawan-kawan sudah menelan enam kali kekalahan, dua kali hasil seri, dan tiga kali meraih kemenangan. Hasil minor tersebut membuat Chelsea ditengarai tidak akan mampu mempertahankan gelar Premier League pada musim ini. 

Terlepas dari catatan tersebut, Mourinho pun kembali menuai kontroversi. Ia sempat berseteru dengan dokter tim, Eva Carniero, wasit pertandingan, FA, hingga pemainnya sendiri. Berbagai hal itulah yang dinilai beberapa media Inggris membuat manajemen Chelsea gerah. 

Berikut ini adalah catatan momen keterpurukan Mourinho di Chelsea sejak awal musim 2015-16:

30 Juni: Chelsea mengumumkan resmi menjual kiper Petr Cech ke Arsenal dengan banderol hanya sebesar 10 juta pounds

23 Juli: Jose Mourinho memulai persiapan pramusim dengan waktu kurang lebih dari tiga pekan sebelum memulai Premier League 2015-16

8 Agustus: Mourinho mengkritik dokter tim, Eva Carniero dan fisioterapis Jon Fearn ketika berinisiatif masuk ke lapangan untuk membantu Eden Hazard yang mengalami cedera saat menghadapi Swansea City. 

16 Agustus: Chelsea kalah 0-3 dari Manchester City

29 Agustus: Pertandingan kandang ke-100 Mourinho berakhir dengan kekalahan 1-2 dari Crystal Palace

12 September: Chelsea kalah 1-3 dari Everton di Goodison Park

9 September: Diego Costa lolos dari kartu merah setelah berseteru dengan bek Arsenal, Laurent Koscielny dan Gabriel ketika Chelsea menang 2-0. Seusai pertandingan Wenger menilai wasit Mike Dean "lemah dan naif". Mourinho pun lalu membalas komentar Wenger tersebut. 

3 Oktober: Setelah menelan kekalahan keempat pada musim ini dari Southampton (1-3), Mourinho mulai rumorkan bakal dipecat Chelsea. Namun, Mourinho  tetap yakin Roman Abramovic tidak memecatnya. Pada hari yang sama, Mourinho dihukum FA dengan denda 50.000 pounds serta larangan tampil satu laga setelah mengejek wasit Robert Madley. 

15 Oktober: Mourinho mengkritik FA dan menyebut asosiasi sepak bola Inggris itu membuat langkah memalukan saat menjatukan sanksi untuknya. 

17 Oktober: Mourinho "menyerang" Eden Hazard. Setelah menjadikan Hazard sebagai pemain cadangan ketika menang 2-0 atas Aston Villa, Mourinho menyebut Hazard harus meningkatkan kemampuan bertahannya. 

24 Oktober: Chelsea kalah 1-2 dari West Ham United. Nemanja Matic menerima kartu merah. Mourinho bersama Asisten pelatih Chelsea, Silvino Louro dihukum keluar lapangan. 

27 Oktober: Penalti Eden Hazard berhasil ditepis kiper Stoke City pada babak adu penalti putaran keempat Piala Liga Inggris. Chelsea pun tersingkir dari turnamen tersebut. 

29 Oktober: Pengacara Carneiro mengungkapkan bakal menempuh jalur hukum mengenai insiden antara kliennya dengan Mourinho. 

31 Oktober: Chelsea kalah 1-3 dari Liverpool di Stamford Bridge. Ini adalah kekalahan kesembilan Chelsea sepanjang musim ini. Mourinho hanya beberapa kali mengeluarkan jawaban singkat ketika ditanya seusai laga. "Saya tidak perlu berkata apa-apa," tuturnya berulang kali. 

Sumber: Mirror

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Persaingan Juara Liga Inggris

Video Populer

Foto Populer