Sukses


12 Fakta Menarik Bigmatch Arsenal Vs Chelsea

Bola.com, London - Bigmatch bertajuk London derby antara Arsenal melawan Chelsea tersaji di Emirates Stadium, Minggu (24/1/2016) malam WIB. Berikut berbagai fakta menarik jelang pertandingan nanti.

 

Ini menandai pertemuan kedua Arsenal dan Chelsea di ajang Premier League musim ini. Chelsea sukses memenangkan pertemuan pertama yang berlangsung di Stadion Stamford Bridge dengan skor 2-0 pada (19/9/2015). Kedua gol The Blues diciptakan oleh Kurt Zouma dan Eden Hazard.

Laga itu dinodai oleh tindakan tak terpuji penyerang Chelsea, Diego Costa. Saat berebut bola, Costa mencakar dan menampar wajah Laurent Koscielny bak seorang pegulat profesional. Tak hanya itu saja, Costa kemudian menanduk wajah Koscielny hingga terjatuh.

Tak terima rekannya dikasari, Gabriel Paulista lantas menghampiri Costa. Perang mulut hingga saling dorong tak terhindarkan. Gabriel terpantik emosinya dan terlibat adu dorong dengan Costa. Alhasil, kedua pemain yang sama-sama kelahiran Brasil itu dihadiahi kartu kuning oleh wasit Mike Dean.

Namun, kartu kuning ini justru menginspirasi Costa untuk terus 'mengerjai' Gabriel. Mantan penggawa Atletico Madrid itu terus memprovokasi Gabriel. Hingga pada akhirnya, Costa sengaja menempatkan tubuhnya di belakang Gabriel yang sedang berjalan mundur.

Costa kemudian berpura-pura bahwa Gabriel telah menginjak kakinya. Wasit Mike Dean lantas memberikan kartu kuning kedua kepada Gabriel. Atas tindakan tak terpujinya itu, Costa mendapatkan hukuman larangan bertanding selama tiga laga oleh Komisi Disiplin Federasi Sepak bola Inggris (FA).

Kedua tim sejauh ini telah bertemu sebanyak 157 kali di ajang Premier League. Arsenal berhasil 65 kali meraih kemenangan. Sementara itu, Chelsea baru 51 kali menang. 47 partai tersisa berakhir imbang.

Fakta Menarik:

Chelsea:

1. Chelsea tak terkalahkan di tujuh pertandingan terakhirnya sejak dibungkam oleh Leicester dengan skor 1-2 pada (14/12/2015).

2. Hal ini membuat Chelsea menjadi tim terlama yang tak terkalahkan di ajang Premier League musim ini.

3. Chelsea membidik kemenangan tandang beruntun pertama. The Blues terakhir kali berhasil melakukannya pada bulan April lalu.

4. Chelsea musim ini baru dua kali meraih kemenangan tandang, yakni melawan West Bromwich Albion (Agustus) dan Crsytal Palace (Januari).

5. Chelsea hanya mampu meraih 14 poin dari maksimal 30 poin yang bisa diperebutkan.

6. Chelsea kalah enam kali dan menang dua kali dari 11 partai tandang di ajang Premier League musim ini.

Arsenal:

1. Arsenal hanya kalah sekali dari 12 pertandingan di semua kompetisi

2. Arsenal membidik gelar Premier League pertama dalam 12 tahun terakhir

3. Arsenal meraih 23 poin dari maksimal 27 poin yang bisa diperebutkan di Emirates Stadium. Satu-satunya kekalahan kandang Arsenal di ajang Premier League musim ini adalah melawan West Ham United.

4. Arsenal berhasil mencetak gol lebih dulu dari 14 pertandingan melawan tim papan atas pada musim ini.

5. Arsenal kebobolan 21 gol musim ini. Hanya Tottenham Hotspur (18 gol) dan Manchester United (20 gol) yang memiliki rekor kebobolan lebih baik dibandingkan Meriam London.

6. Gawang Petr Cech tak kebobolan 10 kali di ajang Premier League musim ini

Sumber: Chelsea

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini:

Video Populer

Foto Populer