Sukses


Van Gaal Dianggap Gagal Tangani MU

Bola.com, Manchester - Mantan pemain Manchester United, Garth Crooks, menyalahkan Louis van Gaal atas kekalahan The Red Devils 0-1 dari Southampton pada laga Premier League, di Old Trafford, Manchester, Sabtu (23/1/2016) malam WIB.

Wayne Rooney dan kawan-kawan menyerah melalui gol tunggal striker anyar The Saints, Charlie Austin, pada menit ke-87. Eks penyerang Queens Park Rangers itu memanfaatkan umpan tendangan bebas James Ward-Prowse untuk kemudian menaklukkan David de Gea.

Sepanjang laga, Manchester United mencatat 56 persen penguasaan bola dan hanya satu tembakan tepat sasaran melalui Daley Blind pada menit ke-13. Sedangkan pasukan Ronald Koeman melepaskan tujuh usaha yang dua di antaranya tepat sasaran, termasuk satu gol dari Austin.

"Saya mengetahui satu hal yang cukup mengejutkan. Van Gaal mendapatkan banyak pemain berkualitas. Namun, mengapa para pemain tampil gugup di Old Trafford? Itu pasti karena Van Gaal," kata Crooks yang pernah bermain di Manchester United pada 1983-1984.

Sementara itu, mantan pemain tim nasional Inggris, Trevor Sinclair, mengomentari soal ketidakpuasan para pendukung The Red Devils dengan permainan pasukan Van Gaal. Sinclair beranggapan, para pendukung Manchester United memiliki harapan besar melihat klub kesayangannya tampil lebih baik.

"Para penonton tidak puas karena klub membeli beberapa pemain yang telah diincar. Klub menghabiskan banyak uang dan Van Gaal tetap gagal," ujar Sinclair.

Menurut catatan Transfermarkt, Manchester United telah menghabiskan dana sekitar 97,79 juta poundsterling atau sekitar Rp 1,9 triliun untuk mendatangkan pemain baru pada musim ini. Dengan pengeluaran tersebut, hingga pekan ke-23, The Red Devils hanya menempati urutan kelima klasemen sementara Premier League dengan 37 poin.

Sumber: BBC

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini:

Inisialisasi Video

Video Populer

Foto Populer