Sukses


Pochettino dan Sir Alex Ferguson Lakukan Pertemuan Rahasia

Bola.com, London - Manajer Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino, dilaporkan Sky Sports mengadakan pertemuan dengan mantan manajer Manchester United, Sir Alex Ferguson. Pertemuan ini menguatkan rencana Pochettino untuk mengarsiteki Setan Merah pada musim depan.

Keduanya tertangkap kamera sedang mengadakan makan siang bersama di sebuah restoran yang bertempat di London, Inggris. Pochettino ditemani oleh asisten pribadinya, Jesus Perez.

Kuat dugaan pertemuan keduanya membahas rencana kemungkinan Manchester United untuk menjadikan Pochettino sebagai manajer untuk musim 2016-2017. Seperti diketahui, pria asal Argentina itu sukses membawa Tottenham berada di papan atas klasemen Premier League musim ini.

Spurs saat ini menghuni posisi kedua klasemen sementara dengan raihan 70 poin. Sedangkan Manchester United berada di posisi kelima klasemen dengan nilai 63 hasil dari 37 pertandingan.

Sebelumnya, Tottenham Hotspur mengklaim telah mencapai kata sepakat dengan Pochettino. Klub asal London Utara itu mengaku mencapai kesepakatan verbal dengan mantan manajer Southampton terkait perpanjangan kontraknya hingga 2021.

Mauricio Pochettino ditunjuk menjadi manajer Tottenham Hotspur pada 2014. Di bawah asuhan Pochettino, persentase kemenangan The Lilywhites mencapai angka 50,46 persen.

Sumber: Sky Sports

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer