Sukses


Rahasia Sir Alex Ferguson Menjadi Manajer Tersukses di Manchester United

Jakarta - Sir Alex Ferguson merupakan manajer tersukses yang pernah menakhodai Manchester United. Dia memimpin Old Trafford pada 1986 hingga 2013.

Selama menakhodai Setan Merah, sebutan Manchester United, dia mempersembahkan banyak gelar, 13 di antaranya trofi Liga Inggris. Ferguson juga membawa dua gelar Liga Champions.

Ferguson meraih suksesnya bersama Setan Merah, kata Kleberson, bekerja tidak sebagai bos, melainkan seorang ayah. Kleberson merupakan mantan pemain MU yang didatangkan Ferguson pada 2003, bersamaan dengan Cristiano Ronaldo.

Sayangnya, nasib Kleberson berbanding terbalik dengan Cristiano Ronaldo. Kleberson lebih banyak dibekap cedera, sedangkan Ronaldo menuai banyak prestasi.

Kendati demikian, Kleberson yang kini berusia 40 tahun, tetap punya cerita menarik bersama Setan Merah, khususnya kepada Ferguson.

"Saya sudah banyak bermain di bawah arahan pelatih hebat di Eropa dan Brasil, tetapi Ferguson merupakan yang terbaik," kata Kleberson dilansir dari Manchester Evening News.

"Tidak hanya menjadi pelatih, dia juga layaknya seperti sosok ayah. Dia sangat membantu saya dalam beradaptasi di Inggris dan membuat saya nyaman berada di sini," ujar pria yang meninggalkan Manchester United pada 2005 itu.

Saksikan siaran langsung pertandingan-pertandingan Premier League, La Liga, Ligue 1, dan Liga Europa di sini

2 dari 2 halaman

Lapar Gelar

Kendari Ferguson sangat mengayomi para pemainnya seperti seorang ayah, Kleberson mengatakan, mentor asal Skotlandia itu merupakan sosok yang lapar gelar. Setiap tahunnya, Ferguson menargetkan para pemain Setan Merah meraih gelar.

"Ferguson menunjukkan kepada para pemain apa yang dibutuhkan untuk memenangkan pertandingan," ujar Kleberson.

Kleberson tercatat hanya bermain untuk Manchester United selama dua tahun. Dia mencatatkan 30 penampilan di semua ajang kompetitif dengan mencetak dua gol.

Setelah meninggalkan Manchester United, ia sempat menjajal Liga Turki, Liga Brasil, dan MLS.

 

Video Populer

Foto Populer