Sukses


Amad Diallo Terpinggirkan di Atalanta Setelah Diumumkan Jadi Pemain Manchester United

Bola.com, Jakarta - Rekrutan baru Manchester United, Amad Diallo, mencurahkan isi hatinya setelah resmi menjadi bagian skuad Ole Gunnar Solskjaer. Ia berharap mendapat kesempatan bermain di Old Trafford. 

Kepindahan Diallo ke MU diumumkan selama pada musim panas lalu. Namun, MU baru meresmikan transfer pemain berusia 18 tahun itu awal bulan ini.

Pemain sayap itu tampil mengesankan untuk Atalanta di UEFA Youth League dan membuat beberapa penampilan Serie A menjelang akhir musim lalu.

Namun, sejak kepindahannya ke United diumumkan, Diallo hanya bermain 35 menit untuk tim utama Atalanta. Ia turun dari bangku cadangan di Liga Champions melawan Midtjylland dan di Serie A melawan Hellas Verona.

"Beberapa bulan terakhir ini sedikit aneh," katanya dikutip dari Manchester Evening News, Kamis (14/1/2021).

Diallo mengaku ingin tampil lebih banyak untuk Atalanta saat itu. Namun, situasinya sudah berubah. Ia pun berharap bisa belajar banyak di Manchester United.

"Saya berharap bisa bermain lebih banyak dengan Atalanta, tapi itu tidak mungkin," katanya.

Saksikan video pilihan berikut ini:

2 dari 2 halaman

Ucapan Terima Kasih

Pemain asal pantai Gading itu tak sabar memulai petualangannya di Manchester United.

"Sekarang saya di sini dan saya sangat senang. Saya mengharapkan banyak dari pengalaman saya di sini. Saya tidak sabar untuk memulai," katanya.

Diallo tidak sakit hati dengan Atalanta. Ia justru berterima kasih kepada Atalanta karena membantu perkembangannya di sepak bola profesional.

"Saya akan selalu berterima kasih kepada Atalanta, mereka adalah orang-orang yang luar biasa mulai dari pelatih hingga presiden klub," katanya.

"Mereka selalu mendukung dan selalu ada untuk saya. Terima kasih yang sangat besar kepada mereka. Saya di sini karena mereka," katanya.

Sumber: Manchester Evening News

Video Populer

Foto Populer