Sukses


Liga Inggris: Declan Rice Minta West Ham Menjualnya... Ayo MU, Liverpool, Chelsea Sikat!

Bola.com, Jakarta - Kapten West Ham United Declan Rice secara terus terang telah menyampaikan keinginannya meninggalkan The Hammers dalam waktu dekat untuk menantang trofi terbesar. Sang jangkar ingin menikmati tantangan baru di klub yang punya kans memenangi trofi.

Pemain berusia 23 tahun itu tampil ciamik bersama West Ham musim ini, membuat 20 penampilan di semua kompetisi, menyumbangkan satu gol dan dua assist.

Rice saat ini bersama skuad Inggris di Piala Dunia, dan seperti yang diharapkan, dia berada di starting XI Gareth Southgate di tiga pertandingan grup melawan Iran, AS, dan Wales. Ia jadi gelandang bertahan yang tak tergantikan di Three Lions sejak Piala Eropa 2020 lalu.

Kontrak Declan Rice dengan The Hammers akan berakhir pada Juni 2024. Klub tersebut punya opsi memperpanjang kontrak hingga akhir musim 2024-2025.

West Ham tengah merayu Rice agar lebih lama bertahan, akan tetapi sang pemain blak-blakan ingin pergi paling lambat di bursa musim panas depan.

Selama tiga tahun ke depan Elang Mahkota Teknologi (Emtek) Group menjadi pemegang hak siar English Premier League (EPL). Kompetisi bergengsi ini akan ditayangkan secara gratis di stasiun televisi SCTV dan bisa dinikmati secara live streaming dengan berlangganan di Vidio. Sobat Bola.com mau tahu detailnya? Klik tautan ini.

2 dari 5 halaman

100 Juta Pounds

Chelsea, Manchester City, Manchester United dan Liverpool semuanya telah dikaitkan dengan Declan Rice. Demikian pula Real Madrid dan Bayern Munchen.

West Ham menilai gelandang itu sekitar £150 juta musim panas lalu, tetapi melihat perkembangan terkini mereka agaknya rela melepas kepegiannya dengan harga sekitar £100 juta menjelang musim 2023-2024.

Rice telah mengungkapkan bahwa dia sangat ingin bermain di Liga Champions. Dia tidak ingin ada penyesalan di akhir kariernya karena tak memenangi piala apapun.

"Seratus persen saya ingin bermain di Liga Champions. Selama dua atau tiga tahun terakhir saya telah mengatakan itu," tuturnya.

3 dari 5 halaman

Konsisten

"Saya telah bermain dengan baik secara konsisten untuk klub saya dan saya merasa sangat ingin terus mendorong. Saya melihat teman-teman saya di sini bermain di Liga Champions dan meraih trofi besar."

"Anda hanya mendapatkan satu karier dan pada akhirnya Anda ingin melihat kembali apa yang telah Anda menangkan dan pertandingan terbesar yang pernah Anda mainkan. Saya benar-benar ingin melakukan itu," ucap Declan Rice.

Pesepak bola kelahiran 14 Januari 1999 itu juga mengklaim bahwa tim-tim pesaing harus takut pada Timnas Inggris di Piala Dunia 2022. Mereka dalam kondisi terbaik siap memenangi trofi kedua setelah edisi 1966. The Three Lions bersiap menghadapi Senegal di babak 16 besar.

4 dari 5 halaman

Soal Timnas Inggris

"Saya pikir negara lain akan selalu melihat kami dan memikirkan kualitas yang kami miliki dalam skuat," tambah Rice.

"Mengapa kami tidak perlu ditakuti? Jika Anda melihat para pemain menyerang kami, ada talenta kelas dunia dan luar biasa di seluruh lini."

"Di seluruh tim. Ada pemain yang telah bermain di pertandingan terbesar dan memenangkan trofi terbesar. Kami adalah salah satu tim terbesar di sini."

Declan Rice telah membuat 215 penampilan untuk West Ham, menyumbangkan 11 gol dan 12 assist. Sementara dia telah bermain di Liga Europa dan Liga Konferensi Eropa selama beberapa musim terakhir.

Sumber: Sportsmole

5 dari 5 halaman

Yuk Intip Posisi West Ham di Premier League

Video Populer

Foto Populer