Sukses


Liga Inggris: Gelandang Atalanta Asal Belanda Masuk Daftar Bidikan Liverpool

Bola.com, Jakarta - Liverpool membutuhkan gelandang baru yang akan menjadi tenaga penting untuk memperbaiki performa pada musim depan. Kabarnya pemain Belanda yang bermain bersama Atalanta, Teun Koopmeiners, menjadi targetnya.

Liverpool akan melakukan belanja pemain untuk mencari gelandang baru pada musim panas nanti. The Reds akan kehilangan sejumlah gelandang pada musim panas nanti.

Liverpool diketahui sudah dikaitkan dengan beberapa gelandang top. Namun, The Reds masih mencari sejumlah alternatif untuk kebutuhan mereka.

Laporan terbaru dari Corriere dello Sport mengklaim bahwa Liverpool kini mengarahkan radar mereka ke Italia. The Reds dikabarkan sedang berupaya merekrut Teun Koopmeiners dari Atalanta.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Sudah Lama Jadi Incaran

 

Laporan tersebut mengklaim bahwa Liverpool sebenarnya sudah lama mengincar jasa Koopmeiners.

Sang gelandang masuk dalam radar Jurgen Klopp sejak tahun lalu. Ia terkesan melihat penampilan sang gelandang di Atalanta dan di timnas Belanda.

Klopp meyakini Koopmeiners bisa memberikan dampak yang besar untuk timnya. Jadi mereka tertarik untuk mengamankan jasanya.

3 dari 5 halaman

Mahar Terjangkau

 

Alasan lain mengapa Liverpool tertarik mengejar jasa Koopmeiners karena mahar transfernya cukup terjangkau.

Gelandang Atalanta itu kontraknya akan habis pada 2025 mendatang. Jadi Atalanta tidak bisa membanderolnya dengan terlalu mahal.

Ia dikabarkan bakal dibanderol sekitar 40 juta euro sehingga Liverpool siap untuk menebusnya.

4 dari 5 halaman

Opsi Lain dari Italia

Selain Koopmeiners, Liverpool punya opsi gelandang lain yang ingin mereka rekrut dari Serie A.

The Reds dilaporkan tertarik untuk mengamanakan Nicolo Barella dari Inter Milan.

Sumber: Corriere Dello Sport

Disadur dari: Bola.net (Serafin Unus Pasi, published 13/5/2023)

5 dari 5 halaman

Persaingan di Premier League

Video Populer

Foto Populer