Sukses


Hasil Liga Inggris: Diwarnai Insiden Kartu Merah, Arsenal Kalahkan Burnley

Bola.com, Jakarta - Diwarnai insiden kartu merah, Arsenal tetap sukses mengalahkan Burnley dengan skor 3-1 pada lanjutan Liga Inggris 2023/2024 hari Sabtu (11/11/2023) malam WIB.

Kemenangan ini menempatkan Arsenal masih di posisi kedua klasemen dengan torehan 27 poin atau sama seperti Manchester City di posisi pertama namun belum memainkan laga pekan ke-12.

Sementara untuk Burnley, mereka masih terbenam di posisi 19 klasemen dan baru mengemas empat poin.

Bermain di Emirates Stadium, Leandro Trossard mencetak gol pertama di laga ini pada menit ke-46.

Namun awal babak kedua, Burnley membuat kejutan. Lewat proses serangan balik, Josh Brownhill sukses mencetak gol penyama kedudukan menit ke-54.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Kartu Merah

Namun tidak berselang lama usai gol penyama kedudukan Burnley, Arsenal kembali mencetak gol. Kali lewat William Saliba menit ke-57.

Oleksandr Zinchenko menambah keunggulan Arsenal menit ke-74. Namun kemudian The Gunners harus bermain dengan sepuluh pemain di menit ke-83.

Pasalnya pemain pengganti, Fabio Vieira mendapat kartu merah. Beruntung Burnley gagal memanfaatkan momen kartu merah ini dan hasil akhir mereka tetap kalah 1-3.

3 dari 4 halaman

Susunan Pemain

Arsenal (4-3-3): D. Raya; Tomiyasu, Saliba, Gabriel, Zinchenko; Jorginho, D. Rice, Havertz; Saka, Martinelli, Trossard.

Pelatih: Mikel Arteta

Burnley: Trafford; Vitinho, O’Shea, Beyer, Taylor; Gudmundsson, Berge, Brownhill, Koleosho; Rodriguez, Amdouni.

Pelatih: Vincent Kompany

4 dari 4 halaman

Yuk Lihat Peta Persaingan

Video Populer

Foto Populer