Sukses


"Klopp Pilihan Terbaik Bayern Muenchen"

Bola.com, Muenchen - Juergen Klopp dipastikan meninggalkan Borussia Dortmund akhir musim ini. Sang pelatih berkebangsaan Jerman itu kembali dijagokan menggantikan Pep Guardiola di Bayern Muenchen.

Melalui sesi konfrensi pers pada 15 April lalu, Klopp, secara resmi membenarkan pengunduran dirinya sebagai pelatih Dortmund akhir musim ini. Alasannya, pelatih berusia 47 tahun itu merasa bukan lagi juru racik taktik yang tepat bagi Dortmund.

Klopp mengantarkan Dortmund menjuarai Bundesliga dua kali, yakni pada tahun 2011 dan 2012. Dia juga mempersembahkan satu trofi Piala Jerman dan dua trofi Piala Super Jerman.

Pada tahun 2013, Klopp membawa Dortmund melaju ke final Liga Champions. Ini merupakan final pertama mereka sejak 1997. Namun, di final mereka takluk dari Bayern Muenchen.

"Tentu saya selalu membayangkan Klopp sebagai suksesor Guardiola. Ketika saya menjabat presiden, kami sering membicarakannya. Saya rasa dia cocok di Bayern," ungkap legenda Timnas Jerman, Franz Beckenbauer, seperti dilansir Bild.

"Klopp tentu saja pilihan terbaik bagi Bayern. Pertanyaannya adalah berapa lama Guardiola bertahan di Bayern. Saya berharap Guardiola bertahan lama. Tapi, Klopp adalah pilihan terbaik," Beckenbauer melanjutkan.

Bayern Muenchen pada akhir pekan kemarin memastikan gelar Bundesliga. Kepastian itu didapat usai Wolfsburg takluk di tangan Borussia Monchengladbach. Ini menjadi gelar Bundesliga kedua secara beruntun yang didapat Guardiola.

"Saya tak bisa membayangkan Guardiola meninggalkan Bayern pada 2016 nanti. Dia senang berada di Muenchen. Dia meraih kesuksesan tak terkira di sini. Dia memiliki segala yang dia inginkan di sini," demikian Beckenbauer.

Video Populer

Foto Populer