Sukses


Terpuruk pada Sesi Latihan Bebas, Ini Penjelasan Lorenzo

Bola.com, Sachsenring - Pebalap Yamaha, Jorge Lorenzo, mengaku melaju sangat lamban pada sesi latihan bebas pertama dan kedua MotoGP Jerman di Sirkuit Sachsenring, Jumat (15/7/2016). Namun, pria berjuluk X-Fuera itu membantah kondisi itu disebabkan kepercayaan dirinya yang melemah seusai mengalami crash pada sesi pagi. 

Rider asal Spanyol itu mengalami crash pada sesi latihan pagi. Meski tak mengalami cedera apapun, Lorenzo terpaksa mengakhiri latihan lebih awal. Situasi tak membaik pada sesi sore. Dia melaju sangat lamban, sehingga hanya berada pada posisi ke-16 pada FP2, dengan terpaut 1,6 detik dari pebalap terdepan.

"Saya yakin seandainya kami membalap di Le Mans (Prancis) besok, saya bakal cepat dan kompetitif. Apa yang terjadi di sini (Sachsenring) ini hanya kombinasi beberapa faktor yang tak baik, sehingga membuat saya sangat lambat," kata Lorenzo, seperti dilansir Motorsport.

"Yamaha kesulitan dengan kondisi ini dan saya mengalami kesulitan lebih banyak. Tapi para pebalap Yamaha lainnya berada di posisi 10 besar dan saya kesulitan hanya karena grip rendah. Seusai kecelakaan pagi ini juga sulit untuk memacu dan memercayai motor. Saat ini kami tak kompetitif di semua area, termasuk saat mengerem. Di tengah tikungan maupun saat berakselerasi kami tak punya grip. Jadi kami tak cepat di setiap area. Itulah sebabnya kami lebih lamban 1,5 detik dibanding pebalap tercepat," imbuh pria asal Mallorca, Spanyol itu. 

Ditanya soal kecelakaan yang menimpanya pada FP1, Lorenzo mengaku kondisinya baik-baik saja. Dia terjatuh di tikungan 11 akibat tergelincir dan akhirnya berakhir di gravel. 

"Saya baik-baik saja. Saya tak mengalami cedera apapun, maupun patah tulang. Saya bisa mengendarai motor dengan normal. Apa yang terjadi adalah karena cuaca sangat dingin. Saya masuk tikungan terlalu cepat dibanding pada lap sebelumnya dan roda depan seperti terkunci," beber Lorenzo.

"Saya jauh sangat lamban dibanding tahun lalu. Tapi kondisi cuaca dan ban juga berbeda (dibanding tahun lalu)," kata juara dunia MotoGP 2015 tersebut. 

 

 

 

Video Populer

Foto Populer