Sukses


Marquez Ajukan Permintaan Khusus ke Honda demi Juarai MotoGP 2017

Bola.com, Barcelona - Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, mengaku butuh motor yang konsisten untuk mempertahankan gelar juara dunia pada MotoGP 2017. Menurut Marquez, salah satu kelemahan utama motor Honda yang harus dibenahi adalah di lintasan lurus. 

"Sisi yang masih bisa dibenahi dari motor kami adalah saat di lintasan lurus. Kami juga perlu konsisten di sirkuit. Sekarang kami mungkin kami memiliki mobil terbaik di sebuah sirkuit, kemudian di sirkuit lain kami hanya menjadi motor yang terbaik kedua," kata Marquez, seperti dilansir The Independent, Jumat (30/12/2016). 

Hasil balapan sepanjang musim 2016 menunjukkan tak ada tim yang benar-benar unggul dalam urusan motor. Honda, Yamaha, Ducati, dan Suzuki seluruhnya membukukan kemenangan melalui sembilan pebalap berbeda yang naik podium utama. 

Ducati masih sangat cepat di lintasan lurus, Honda tampil gemilang di trek dengan banyak tikungan berliku dan panjang, dan Yamaha masih menjadi motor terbaik dengan tikungan sempit dan yang butuh banyak pengereman. 

Fakta tersebut sangat disadari oleh Marc Marquez sehingga meminta timnya melakukan perbaikan jika ingin kembali merengkuh gelar pada November tahun depan. 

"Jadi kami butuh motor yang konsisten karena itu penting untuk meraih gelar. Salah satu kelemahan kami adalah di trek lurus," imbuh Marc Marquez. 

Meski tahun lalu motor Honda belum jadi yang terbaik, namun Marc Marquez bisa menutupinya dengan performa yang konsisten. Dia juga terbantu oleh inkonsistensi dua rival utamanya, Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo. 

Video Populer

Foto Populer