Sukses


Marc Marquez: Bakal Banyak Penantang Baru di MotoGP 2017

Bola.com, Jakarta - Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, meyakini dirinya bakal memiliki banyak pesaing dalam perebutan gelar juara dunia MotoGP 2017. Menurut The Baby Alien, balapan musim depan tak akan lagi dimonopoli oleh Yamaha dan Honda.

"Banyak pebalap yang bakal memiliki kesempatan untuk menjadi pemenang seri balapan musim depan. Namun, bagi saya yang terpenting adalah bertarung dengan keras hingga akhir demi gelar juara dunia," ujar Marquez seperti dikutip dari Speedweek, Senin (13/2/2017).

Menurut Marquez, ketatnya persaingan pada musim depan tergambar dari hasil tes pramusim MotoGP di Sirkuit Sepang, Malaysia, 30 Januari-1 Februari lalu. Pebalap yang menguasai hari pertama, kedua, dan ketiga tes Sepang berasal dari tiga pabrikan berbeda, yakni Casey Stoner (Ducati), Andrea Iannone (Suzuki), dan Maverick Vinales (Yamaha).

"Keempat tim pabrikan sangat kuat. Selain itu, banyak pebalap yang sudah berada dalam level yang tinggi, padahal masih ada dua tes pramusim yang menanti di depan," kata Marquez.

Pada MotoGP 2016 beberapa pebalap sudah membuktikan diri bisa meruntuhkan dominasi Marquez, Valentino Rossi, dan Jorge Lorenzo. Total ada sembilan pebalap berbeda yang menjuarai seri balapan musim lalu.

Salah satu hal yang diduga membuat persaingan MotoGP menjadi lebih merata adalah penyeragaman perangkat elektronik untuk semua tim. Keberhasilan Cal Crutchlow (LCR Honda) dan Jack Miller (Marc VDS Honda) menjadi kampiun seri MotoGP menjadi bukti jarak antara tim satelit dan pabrikan sudah semikin tipis.

Performa Honda pada awal MotoGP 2016 kurang kompetitif. Namun, Marc Marquez tetap mampu keluar sebagai juara dunia berkat peningkatan performa motor RC213V sejak pertengahan musim.

Video Populer

Foto Populer