Sukses


Vinales Nilai Trofi Juara di MotoGP Qatar Bukan Sebuah Keharusan

Bola.com, Losail - Pebalap Movistar Yamaha, Maverick Vinales, tak ingin membebani diri dengan harus memenangi balapan perdana MotoGP 2017 di Sirkuit Losail, Qatar, 26 Maret 2017. Namun, dia tak membantah ingin menang di sana.

 

"Saya tak menempatkan tekanan pada diri saya maupun tim. Saya pikir kami harus bekerja untuk menang, tapi kami tak harus melakukannya di Qatar, ini hanya balapan pertama, kami harus mencuri pengalaman," tutur Vinales seperti dikutip Motorsport, Selasa (14/3/2017).

"Tentunya, tujuan kami adlaah mencoba untuk menang karena kami melihat saat tes saya memiliki kecepatan luar biasa dan kami ingin meneruskan level itu," tambahnya.

Vinales memang tampil impresif saat tes. Tak hanya di Sirkuit Losail, tapi juga ketika menjalani tes di Sirkuit Sepang dan Phillip Island.

Pebalap asal Spanyol itu beberapa kali mengungguli rekan timnya, Valentino Rossi. Dia juga membuat Marc Marquez dan Jorge Lorenzo terkesima dengan kecepatannya saat tes.

"Jujur kami telah bekerja sangat baik. Saya tahu dengan satu lap saya bisa sangat cepat, tapi saya masih ragu dengan kecepatan saat balapan. Namun pada akhirnya semua berjalan baik, saya cukup senang soal itu," tuturnya.

"Saya merasa sangat kompetitif pada simulasi balapan, saya bisa sedikit lebih cepat lagi, mungkin itu sedikit berisiko, tapi saya pikir itu cara terbaik," lanjut Maverick Vinales.

Video Populer

Foto Populer