Sukses


Maverick Vinales Buka Suara soal Julukan Anti-Marquez

Bola.com, Jakarta - Maverick Vinales punya julukan baru jelang MotoGP 2017. Pebalap baru Movistar Yamaha itu dijuluki anti-Marquez karena dianggap memiliki potensi besar mengalahkan sang juara dunia bertahan, Marc Marquez.

Vinales akhirnya buka suara soal julukan barunya itu. Menurut Vinales, mewujudkan label anti-Marquez di trek tak semudah mengucapkannya.

"Marc merupakan salah satu pebalap terkuat di MotoGP. Namun, jangan lupa kami adalah dua pebalap yang memiliki target yang sama. Pertarungan di antara kami pasti akan sangat menarik," kata Vinales seperti dikutip dari Solomoto, Minggu (5/3/2017).

Marc Marquez menyebut Maverick Vinales sebagai rival baru pada MotoGP 2017. Pebalap Repsol Honda itu menilai Vinales merupakan kandidat kuat juara dunia tahun ini karena tampil dominan dengan selalu menjadi yang tercepat pada tes resmi MotoGP di Valencia, Sepang, dan Phillip Island.

Diklaim sebagai calon juara dunia oleh pebalap sekelas Marquez, Vinales tak merasa terbebani. Dia justru mengaku semakin termotivasi.

"Mengalahkan Marc tentu tak akan mudah. Honda juga berada di level tertinggi, jadi kami tak punya pilihan lain kecuali tampil kompetitif sepanjang musim," ujar Vinales.

"Jika ingin mengalahkan Marc Marquez, saya harus mengerahkan 100 persen kemampuan terbaik. Namun, itu semua cuma sekadar kata-kata. Yang masuk hitungan adalah hasil pada balapan nanti. Kami harus membuktikan mampu tampil kompetitif," tutur Maverick Vinales.

Video Populer

Foto Populer