Sukses


Vinales Sesumbar Bakal Hentikan Hegemoni Marquez di Austin

Bola.com, Texas - Pebalap Movistar Yamaha, Maverick Vinales, mengaku percaya diri bisa meraih hasil bagus pada balapan MotoGP Austin di Circuit of the Americas (COTA), Texas, Amerika Serikat, 21-23 April 2017. Dia siap menghentikan hegemoni Marc Marquez di sirkuit ini.

Marquez memang layak disebut "raja" di Sirkuit COTA. Sejak sirkuit ini melangsungkan balapan MotoGP pada musim 2013, pebalap asal Spanyol itu selalu meraih podium juara.

Vinales sebenarnya juga pernah merasakan gelar juara di Sirkuit COTA pada tahun 2014. Namun saat itu, dia masih berkiprah di kelas Moto2.

"Saya tahu Marc sangat bagus di sini tapi ini juga salah satu trek favorit saya. Ini salah satu trek di mana saya bisa tampil cepat," ungkap Vinales seperti dikutip Motorsport, Rabu (19/4/2017).

"Kami akan mencoba menghadapi balapan ini dengan mental yang sama seperti saat balapan di Argentina, mencoba untuk menemukan setelan motor yang bagus. Kami tahu kami memiliki motor yang kompetitif, kami hanya harus tahu bagaimana bisa balapan dengan cepat," tambahnya.

Vinales mengaku senang dengan karakteristik sirkuit ini. Atas dasar itulah dia merasa yakin bisa memenangi balapan nanti.

"Saya pikir ini mungkin terjadi. Kami akan bekerja keras. Sirkuit ini merupakan trek yang bagus buat saya. Saya cukup percaya diri kami bisa meraih hasil bagus di sini," ujar Maverick Vinales.

Video Populer

Foto Populer