Sukses


Aramco Racing Team VR46, Nama Tim Balap Valentino Rossi untuk MotoGP 2022

Bola.com, Jakarta - Tim VR46 milik Valentino Rossi akan memulai debut di MotoGP pada 2020. Kepastian didapat setelah tim VR46 mendapatkan sponsor dari Arab Saudi dan telah meresmikan nama baru. 

Tanal Entertainment Sport & Media resmi mengumumkan kerja sama dengan VR46 Team, tim balap Valentino Rossi, pada MotoGP 2022. Tim ini mendapatkan sponsor utama baru yang akan menggantikan Sky, yakni Saudi Aramco. 

Tangan kanan Rossi sekaligus CEO VR46, Alberto Tebaldi, mengatakan berkat dukungan sponsor baru itu, tim VR46 akan membalap di MotoGP selama lima tahun, dimula pada 2022.

Seperti diketahui, sejak Seri Qatar pada 26-28 Maret lalu, tim VR46 baik di MotoGP maupun Moto2 telah mulai disponsori oleh Tanal Entertainment Sport & Media, yakni perusahaan milik Pangeran Abdulaziz bin Abdullah Al Saud.

Perusahaan ini memang belakangan sedang giat-giatnya mempromosikan 'Saudi Vision 2030', yang fokus pada pariwisata Arab Saudi, begitu pula industri konstruksi dan teknologi ramah lingkungan. Bagi perusahaan ini, tak ada yang lebih baik dari Valentino Rossi dan VR46 untuk dijadikan alat promosi proyeknya lebih jauh pada 2022 nanti.

Namun, masih banyak kepingan puzzle yang harus diisi. Dua di antaranya brand motor yang digandeng dan pembalap yang akan diandalkan oleh tim VR45.

Nama resmi untuk tim tersebut juga sudah dipilih. Mereka akan menggunakan nama Aramco Racing Team 46 pada MotoGP 2022.

"Kami selalu bermimpi tiba di MotoGP, dalam pandangan pengembangan tim dan akademi kami, itu akan bermanfaat untuk pembalap-pembalap kami," kata Tebaldi, seperti dilansir GP One, Rabu (28/4/2021).

"Gairah untuk punya tim di Moto3 datang karena para pembalap kami membutuhkannya, kemudian dimulai dengan cepat dan lanjut ke Moto2. Semuanya bergerak cepat dan kami mulai bicara tentang betapa menyenangkan membalap di MotoGP," imbuh dia.

Impian itu akhirnya menjadi kenyataan. Tim VR46 milik Valentino Rossi akan membalap di MotoGP mulai tahun depan. Tebaldi menyadari tampil di MotoGP butuh komitmen berbeda.

 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

2 dari 2 halaman

Proses Dapatkan Sponsor

Tebaldi juga menceritakan proses hingga mendapatkan sponsor dari Arab Saudi.

"Dua tahun lalu, tepatnya Juni 2019, saya bertemu dengan seorang arsitek, Marco Bernardini, yang merupakan orang kepercayaan pangeran Arab Saudi, yang memegang proyek terkait dengan Saudi Vision 2030, yang terlibat dalam pembangunan tiga kota baru," urai Tebaldi.

"Kami mulai berpikir untuk membuat taman bermain VR46, seperti yang dimiliki Ferrari di Abu Dhabi, kemudian berbicara tentang berbagai sinergi, hingga kami berpikir akan menyenangkan berbagi komitme di level olahraga juga."

"Ide tersebut ditindaklanjut, jadi yang pertama sponsor untuk tim terbentuk tahun ini, kemudian kami lanjut berpikir tentang kerja sama," imbuh dia.

Menurut Tebaldi, kerja sama dengan sponsor baru itu lebih tepat disebut kolaborasi. Mereka bangga bisa sampai tahap itu.

"Kami bangga, karena telah mengusahakannya sangat lama dan tidak mudah. Bagi mereka, seperti kami, yang mengejar mimpi di olahraga, memiliki partner seperti ini memberi kekuatan untuk menjaga proyek kami, yang sangat penting," tegas Tebaldi.

Sumber: GP One

Video Populer

Foto Populer