Sukses


NBA: Debut Luka Doncic Gagal Bantu Dallas Mavericks

Jakarta Dallas Mavericks kalah telak 100-121 ketika dijamu Phoenix Suns di Talking Stick Resort Arena pada Rabu (18/10/2018) atau Kamis (18/10/2018) pagi WIB. Ini juga jadi debut Luka Doncic di NBA bersama Mavericks.

Sayangnya eks wonderkid Real Madrid itu gagal menolong klub barunya Dallas Mavericks.

Mavericks kalah telak 100-121 ketika dijamu Phoenix Suns di Talking Stick Resort Arena. Laga ini menjadi duel dua calon Rookie of the Year NBA, Doncic dan Deandre Ayton di kubu Suns.  

Ayton mampu memenangi duel pertama ini. Selain membawa Suns menang, Ayton juga tampil cemerlang dengan hampir membuat triple double (18 poin, 10 rebound dan enam assists). Sedangkan Doncic finis dengan 10 poin, delapan rebound dan empat assists.

Doncic tak berdaya karena pelatih baru Suns Igor Kokoskov sudah mengenalnya dengan baik. Keduanya pernah bekerjasama di timnas Serbia.

Mavericks terlambat panas di laga ini. Mereka sempat tertinggal hingga 16 poin. Di kuarter empat Mavericks mencoba bangkit dan sempat memangkas jarak menjadi hanya empat poin.

Sayangnya usaha Mavericks mengejar terganjal penampilan menawan shooting guard Suns Devin Booker. Dia membuat 19 poin dalam kurun 6 menit 44 detik tersisa sehingga Suns bisa menang dengan selisih 21 poin.

 

2 dari 2 halaman

Booker

Booker melesakkan empat tembakan tiga angka, menyelesaikan satu three point play, melakukan sekali lay-up dan menuntaskan dua hadiah lemparan bebas.

Total Booker membuat 35 poin di laga ini. Pemain anyar Suns lainnya Trevor Ariza menyusul dengan 21 angka. Josh Jackson menyumbang 18 angka dari bangku cadangan.

 

Sumber: www.liputan6.com

Video Populer

Foto Populer