Sukses


Bawa Timnas Inggris ke Semifinal Euro 2020, Gareth Southgate Sudah Mau Dibuatkan Patung

Bola.com, Crawley - Suporter Timnas Inggris membuatkan petisi agar pelatih Gareth Southgate dibuatkan patung penghargaan. Usulan itu muncul untuk menghargai jasa Gareth Southgate yang sukses mengantarkan The Three Lions melaju ke semifinal Euro 2020.

Timnas Inggris melaju ke semifinal Euro 2020 setelah mendepak Ukraina dengan skor 4-0. Ini menjadi semifinal kedua yang beruntun buat Timnas Inggris bersama Gareth Southgate setelah Piala Dunia 2018.

Sebuah petisi online kembali dibuat agar suporter Timnas Inggris mendukung rencana pembuatan patung untuk Gareth Southgate. Sampai saat ini petisi tersebut sudah ditandatangani sebanyak lebih dari 1.500 orang.

Para suporter ingin patung Gareth Southgate dibuat di daerah asalnya, Crawley, West Sussex. Apalagi sampai saat ini orang tua Gareth Southgate masih hidup dan tinggal di sana.

"Gareth dibesarkan di Crawley. Kami percaya dewan kota harus mengakui prestasinya dengan membuatkannya patung," bunyi petisi tersebut seperti dikutip The Sun.

Timnas Inggris akan menghadapi Denmark pada laga semifinal Euro 2020 yang digelar di Stadion Wembley, Kamis (8/7/2021). Ini menjadi kesempatan nyata buat pasukan Gareth Southgate mempersembahkan trofi Euro pertama mereka.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

2 dari 2 halaman

Didukung Pemkot

Keinginan suporter Timnas Inggris membuatkan patung pada Gareth Southgate akan menjadi kenyataan. Pemerintah Kota Crawley memberikan dukungan terkait rencana tersebut.

Juru bicara Pemkot Crawley menilai Gareth Southgate telah mengerek nama kota mereka melalui sejumlah prestasi sebagai pemain dan pelatih. Jadi, pembuatan patung untuk Gareth Southgate dianggap tidak berlebihan.

"Kami sangat bangga dengan apa yang telah dicapai Gareth Southgate. Dia adalah putra daerah Crawley yang besar, bersekolan, dan banyak menimba ilmu sepak bola di sini. Jadi, kami ingin mengakui prestasinya. Tak ada yang perlu diragukan," tegas juru bicara tersebut.

Sumber: The Sun

Video Populer

Foto Populer