Sukses


    Ikut Tren Bek Timnas Indonesia, Pelatih Thailand Nonaktifkan Medsos demi Fokus Piala AFF 2020

    Bola.com, Jakarta - Pelatih Thailand, Alexandre Polking, mencoba mengikuti tren yang telah dilakukan Ryuji Utomo, bek Timnas Indonesia, dengan mematikan media sosial. Langkah ini diterapkan agar bisa fokus mengayuh pedal selama Piala AFF 2020.

    Alexandre Polking memiliki beban berat yakni merebut trofi Piala AFF yang pada 2018 jatuh ke tangan Vietnam. Apalagi kontraknya di Timnas Thailand cuma sebentar.

    Kabarnya, nasibnya ditentukan dari performa Thailand di Piala AFF 2020. Jika gagal, besar kemungkinan ia bakal ditendang.

    Polking pun tak mau main-main. Guna memenuhi ambisi tersebut, ia memutuskan untuk tidak aktif di media sosial.

    "Selamat tinggal media sosial, tempat yang bagus untuk menghabiskan waktu. Sampai jumpa lagi pada Januari!" tulis Polking di Facebook pribadinya.

    "Sekarang harus fokus 100 persen menyambut Piala AFF 2020."

     

    2 dari 3 halaman

    Tiru Ryuji Utomo

    Langkah serupa sebenarnya lebih dulu dilakukan bek Timnas Indonesia, Ryuji Utomo. Selama Piala AFF 2020, manajernya yang akan mengurusi media sosial, khususnya Instagram.

    "Bismillah, sampai jumpa lagi Instagram! Akun ini akan dijalankan oleh manajer saya untuk kepentingan pekerjaan dan sponsor, doakan yang terbaik untuk saya!" katanya.

    Thailand berada di Grup A bersama Singapura, Filipina, Myanmar, dan Timor Leste. Mereka diprediksi bisa keluar sebagai juara grup.

    3 dari 3 halaman

    Jadwal Piala AFF

    Grup A : Thailand, Myanmar, Filipina, Singapura, Tim Kualifikasi

    • 5/12/2021 Singapura Vs Myanmar
    • 5/12/2021 Tim Kualifikasi vs Thailand
    • 8/12/2021 Myanmar Vs Tim Kualifikasi
    • 8/12/2021 Filipina Vs Singapura
    • 11/12/2021 Tim Kualifikasi Vs Filipina
    • 11/12/2021 Thailand Vs Myanmar
    • 14/12/2021 Filipina Vs Thailand
    • 14/12/2021 Singapura Vs Tim Kualifikasi
    • 18/12/2021 Thailand Vs Singapura
    • 18/12/2021 Myanmar Vs Filipina

    Grup B : Vietnam, Malaysia, Timnas Indonesia, Kamboja, Laos

    • 6/12/2021 Kamboja Vs Malaysia
    • 6/12/2021 Laos Vs Vietnam
    • 9/12/2021 Malaysia Vs Laos
    • 9/12/2021 Indonesia Vs Kamboja
    • 12/12/2021 Laos Vs Indonesia
    • 12/12/2021 Vietnam Vs Malaysia
    • 15/12/2021 Indonesia Vs Vietnam
    • 15/12/2021 Kamboja Vs Laos
    • 19/12/2021 Vietnam Vs Kamboja
    • 19/12/2021 Malaysia Vs Indonesia

    Babak Semifinal : 27 & 28 Desember 2021

    Babak Final : 1 Januari 2021

    Video Populer

    Foto Populer