Sukses


    Piala AFF 2020: Awas Timnas Indonesia, Kamboja Akan Pertahankan Filosofi seperti Melawan Malaysia

    Bola.com, Singapura - Timnas Indonesia akan menghadapi Kamboja dalam lanjutan Piala AFF 2020 di Stadion Bishan, Singapura, Kamis (8/12/2021). Evan Dimas dkk. setidaknya sudah dapat kisi-kisi mengenai apa yang akan dilakukan tim lawan.

    Laga tersebut akan jadi yang kedua buat Kamboja di ajang Piala AFF 2020. Sebelumnya, mereka tumbang 1-3 dari Malaysia pada pertandingan pembuka.

    Meski kalah pada laga perdana, Kamboja mempertontonkan gaya sepak bola ball-possession. Pelatih Ryu Hirose menegaskan filosofi serupa akan diterapkan saat menghadapi Timnas Indonesia.

    "Kami akan tetap bermain seperti saat menghadapi Malaysia. Tidak penting siapa lawan kami, filosofinya akan tetap sama," kata Hirose pada sesi konferensi pers di Singapura.

    "Kamboja akan bertahan dengan kuat dan mempertahankan penguasaan bola sebanyak mungkin menghadapi Timnas Indonesia."

     

    2 dari 2 halaman

    Shin Tae-yong Pantang Menganggap Remeh

    Buat pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, ini akan jadi pengalaman pertamanya bertarung di arena Piala AFF. Secara umum ia sadar bahwa Vietnam dan Malaysia bakal jadi calon kuat di Grup B.

    Sementara lawan lainnya, yakni Kamboja dan Laos, secara tradisi memang sering kelabakan jika berhadapan dengan Timnas Indonesia. Akan tetapi, Shin Tae-yong pantang meremehkan.

    "Saya tidak percaya bahwa ada tim lemah. Dalam sepak bola, apapun bisa terjadi. Kuncinya terletak pada persiapan," kata Shin Tae-yong.

    "Jadi, sama saja siapapun lawannya, mau itu Kamboja, Laos, Malaysia, atau Vietnam."

    "Yang terpenting saat ini adalah para pemain mengikuti rencana dan taktik yang sudah disiapkan. Intensitas yang kami minta saat latihan, itu yang harus dijaga. Saya yakin Timnas Indonesia sudah berkembang menjadi tim yang lebih baik, baik secara teknis dan mental," ujarnya memungkasi.

    Video Populer

    Foto Populer