Sukses


    Piala Dunia 2022: Mbappe dan Messi Jadi Maskot, Seru Nih kalau Prancis Bertemu Argentina di 16 Besar

    Bola.com, Jakarta - Matchday kedua penyisihan Grup C dan D Piala Dunia 2022 menyedot emosi pecandu bola sejagat. Itu terjadi ketika Argentina membungkam Meksiko 2-0 untuk membuka asa melangkah ke babak perempatfinal mewakili Grup C.

    Satu partai lain yang juga membuat adrenalin terpompa cepat adalah laga Prancis yang harus main spartan untuk menundukkan Denmark 2-1. Les Blues pun jadi tim pertama yang lolos ke fase lanjutan, setelah di laga pertama mengalahkan Australia 4-1.

    Dari dua laga seru itu, harus diakui Kylian Mbappe dan Lionel Messi adalah maskotnya. Mbappe cetak brace menit 61 dan 86. Sedangkan Messi bikin gol menit ke-64 juga assist untuk Enzo Fernandez menit 86.

    Asisten pelatih Persik, Johan Prasetyo Wibowo, menuturkan Mbappe dan Messi memang sosok pembeda bagi Prancis dan Argentina di dua partai krusial Piala Dunia 2022 itu.

    "Mbappe dan Messi pemain jenius dan bertalenta. Keduanya sosok hebat dengan kelebihan masing-masing," katanya.

    Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

    2 dari 7 halaman

    Faktor Usia

    Namun Johan juga menyorot faktor usia dan pengalaman jadi nilai plus keduanya.

    "Umur Mbappe masih 23 tahun. Dia sedang panas. Itu usia sama dengan Messi sepuluh tahun lalu. Cepat dan berbahaya bagi lawan. Tapi kali ini, saat usia Messi menginjak 33 tahun, maka pengalaman dan kematangan lah yang bicara," tuturnya.

    Johan Prasetyo memaparkan Kylian Mbappe masih bisa tampil untuk dua Piala Dunia lagi. Sedangkan Messi boleh jadi Qatar merupakan Piala Dunia terakhirnya.

    "Disini ada dua misi berbeda pada diri dua bintang itu. Mbappe yang sedang on fire pasti berambisi Prancis mempertahankan gelar juara. Sementara Messi ingin menutup karirnya dengan indah bersama Argentina," ujarnya.

    3 dari 7 halaman

    Seru Pasti

    Namun Johan Prasetyo ingin melihat kehebatan dua striker beda generasi itu jika Prancis dan Argentina bertemu di babak 16 besar nanti.

    "Skenario itu bisa saja terjadi. Jika Prancis jadi juara Grup D dan Argentina mentok sebagai runner-up Grup C. Alangkah menariknya bisa melihat kehebatan Mbappe dan Messi di satu lapangan yang sama," ucapnya.

    4 dari 7 halaman

    Dari Kawan Jadi Lawan

    Untuk skema babak 16 besar Piala Dunia 2022, tampaknya Prancis tak sulit untuk mempertahankan status sebagai pimpinan klasemen Grup D. Apalagi mereka tinggal menghadapi Tunisia sebagai juru kunci.

    Sementara Argentina masih harus berjuang keras untuk lolos ke babak lanjutan. Pasalnya, Tim Tango harus bersaing dengan Polandia dan Arab Saudi. Apalagi, Lionel Messi dkk. akan berebut tiket dengan Polandia yang saat ini memimpin Grup C. Sedangkan Arab Saudi bertemu Meksiko.

    5 dari 7 halaman

    Posisi Argentina

    6 dari 7 halaman

    Posisi Prancis

    7 dari 7 halaman

    Piala Dunia 2022 Eksklusif di Emtek

    <p>Piala Dunia 2022 - Ilustrasi Liputan Langsung Pesta Bola 2022_2 (Bola.com/Adreanus Titus)</p>

    Nikmati sajian liputan eksklusif Piala Dunia 2022 Bola.com langsung dari Qatar. Yuk merapat, klik tautan ini.

    EMTEK Group sebagai pemegang hak siar Piala Dunia 2022 Qatar menayangkan seluruh pertandingan mulai penyisihan hingga final di berbagai platform. Sobat Bola.com bisa menyaksikan aksi bintang-bintang dunia di SCTV, Indosiar, Vidio, Moji TV, Champion TV, Mentari TV, dan Nex Parabola. Detail jadwal lengkap siaran langsung dan live streaming klik tautan ini. Jangan sampai terlewat!

    Jangan sampai terlewat update klasemen dan hasil pertandingan Piala Dunia 2022. Info detailnya klik tautan ini.

    Ā 

    Video Populer

    Foto Populer