Sukses


    Legenda Timnas Belanda Bilang Gini Guys: Dewa Sepak Bola Senang Lihat Lionel Messi Juara Piala Dunia 2022

    Bola.com, Jakarta - Lionel Messi hanya kurang satu hal dalam karier profesionalnya: trofi Piala Dunia. Kesempatan itu kini terbuka lebar karena Argentina bermain di final Piala Dunia 2022.

    Penantian Lionel Messi untuk mengangkat trofi itu tinggi-tinggi ke udara tidak hanya dinantikan oleh dirinya, tetapi juga jutaan orang di muka bumi. Bahkan menurut Clarence Seedorf, Dewa Sepak Bola tengah menantikan momen itu.

    “Kalau saja ada Dewa Sepak Bola, saya pikir Dia akan sangat senang untuk melihat trofi mengangkat piala itu,” ucapnya dilansir dari TyC Sports.

    Hanya saja, Messi dan Argentina harus bisa mengatasi tantangan terakhir, yaitu Prancis. Keduanya akan saling sikut di Lusail Iconic Stadium, Minggu (18/12/2022) pukul 22.00 WIB.

    2 dari 5 halaman

    Kans Argentina

    Kesempatan Argentina untuk menggamit trofi Piala Dunia terbuka lebar. Penampilan skuad asuhan Lionel Scaloni tampil menjanjikan selama turnamen.

    Selepas kalah dari Arab Saudi di laga pertama, Argentina bangkit. Messi yang jadi tumpuan juga sangat bisa diandalkan.

    Alhasil, Argentina berhasil mencapai laga puncak. Mereka akan berhadapan dengan kandidat kuat lainnya.

    3 dari 5 halaman

    Pertarungan Messi dan Mbappe

    Seedorf melihat laga antara Argentina melawan Prancis ini seperti pertarungan antara Lionel Messi dan Kylian Mbappe. Terlebih, keduanya adalah top skor sementara Piala Dunia 2022 dengan lima gol.

    “Di usianya yang sekarang, dia [Mbappe] telah melakukan hal luar biasa, dia seorang finisher. Tapi Messi juga telah menunjukkan caranya menentukan pertandingan dengan permainan yang indah,” kata dia.

    “Mau jarak berapapun dari gawang, Messi dapat mengambil keputusan yang bisa mengubah permainan.”

    4 dari 5 halaman

    Jadwal Final Piala Dunia 2022

    Perebutan Posisi 3-4

    • Sabtu, 17 Desember 2022
    • Pukul 22.00 WIB
    • Kroasia vs Maroko
    • Khalifa International Stadium

    Final Piala Dunia 2022

    • Minggu, 18 Desember 2022
    • Pukul 22.00 WIB
    • Argentina vs Prancis
    • Lusail Iconic Stadium
    5 dari 5 halaman

    Laporan Langsung dari Qatar

    <p>Liputan Langsung Bola.com di Pesta Bola 2022_2 (Bola.com/Adreanus Titus)</p>

    Nikmati sajian liputan eksklusif Piala Dunia 2022 Bola.com langsung dari Qatar. Yuk merapat, klik tautan ini.

    EMTEK Group sebagai pemegang hak siar Piala Dunia 2022 Qatar menayangkan seluruh pertandingan mulai penyisihan hingga final di berbagai flatform. Sobat Bola.com bisa menyaksikan aksi bintang-bintang dunia di SCTV, Indosiar, Vidio, Moji TV, Champion TV, Mentari TV, dan Nex Parabola. Detail jadwal lengkap siaran langsung dan live streaming klik tautan ini. Jangan sampai terlewat!

    Jangan sampai terlewat update klasemen dan hasil pertandingan Piala Dunia 2022. Info detailnya klik tautan ini.

     

    Video Populer

    Foto Populer