Sukses


    Gelandang Klub Swiss Berdarah Togo Urung Perkuat Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2023, Ini Alasannya

    Bola.com, Jakarta - Pelatih Timnas Indonesia U-17, Bima Sakti, memastikan Chow-Yun Damanik gagal bermain di Piala Dunia U-17 2023. Arsitek berusia 47 tahun itu mengungkapkan penyebabnya.

    Bima Sakti mengatakan Chow-Yun Damanik belum mempunyai paspor Indonesia, sehingga tidak bisa membela Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2023.

    Bima Sakti baru saja memimpin latihan Timnas Indonesia U-17 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat, pada Senin (30/10/2023) pagi WIB.

    "Untuk Chow-Yun Damanik, masalah paspornya memang perlu waktu. Kedua orang tuanya sudah berkewarganegaraan Swiss," ujar Bima Sakti.

    ---

    Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

    Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

    2 dari 5 halaman

    Keturunan Indonesia

    Chow-Yun Damanik adalah gelandang FC Lausanne-Sport U-17 di Swiss. Dia lahir di Yverdon-les-bains, Swiss, pada 24 Agustus 2007.

    Ibu Chow-Yun Damanik dikabarkan berasal dari Medan, Sumatera Utara. Sementara itu, ayahnya berdarah Togo dan Pantai Gading.

    "Ya, ibunya orang Indonesia tapi sudah berpaspor Swiss. Kalau Chow-Yun Damanik harus membuat paspor Indonesia, saya tidak tahu ininya," imbuh Bima Sakti.

     

    3 dari 5 halaman

    Penjelasan Bima Sakti

    "Kan, Chow-Yun Damanik harus melepas paspor Swiss. Di kita kan tidak boleh dua paspor," ucap nakhoda yang telah menangani Timnas Indonesia U-17 atau Timnas U-16 sejak 2019 ini.

    "Beda dengan negara-negara yang mempunyai aturan boleh memiliki dua paspor. Jadi, Chow-Yun Damanik harus melepas paspor Swiss-nya. Begitu," jelas Bima Sakti.

     

    4 dari 5 halaman

    Sangat Kepincut

    Bima Sakti sebenarnya sangat kepincut dengan kemampuan Chow-Yun Damanik. "Padahal kami butuh banget, dia bagus sekali," ungkap Bima Sakti.

    Chow-Yun Damanik sempat bergabung dengan Timnas Indonesia U-17 dalam pemusatan latihan di Jerman, namun tidak ikut ketika kembali ke Jakarta.

    5 dari 5 halaman

    Saksikan Keseruan Piala Dunia U-17 di Emtek Group:

    <p>Piala Dunia U-17 - Ilustrasi Logo Piala Dunia U-17 (Bola.com/Salsa Dwi Novita)</p>

    EMTEK Group sebagai pemegang hak siar Piala Dunia U-17 2023 menayangkan pertandingan-pertandingan penyisihan hingga final di berbagai platform. Sobat Bola.com bisa menyaksikan aksi bintang-bintang muda kelas dunia di Indosiar, SCTV, Vidio, Moji TV, Champion TV, Mentari TV, dan Nex Parabola. Nikmati juga berita-berita eksklusif Piala Dunia U-17 di Bola.com, dengan mengklik tautan ini.  

    Video Populer

    Foto Populer