Sukses


Sean Gelael Merasa Terhormat Bisa Bermain di IBL All Star

Bola.com, Jakarta - Pebalap Prema Racing, Sean Gelael, merasa terhormat bisa mendapat kesempatan bermain bersama para legenda pada ajang IBL All Star 2018 di Britama Arena, Minggu (7/1/2018).

Sean tergabung dalam tim Pertamina Ambassador bersama legenda basket Indonesia seperti Rony Gunawan, Ali Budimansyah, Romy Chandra, dan Riko Hantono yang berhadapan dengan tim IBL Media.

"Terima kasih kepada IBL yang sudah memberikan kesempatan kepada saya untuk bermain. Sangat menyenangkan rasanya bisa memberikan hiburan sekaligus beramal karena ini acara charity," ujar Sean kepada Bola.com, Minggu (7/1/2017).

Tak hanya sekedar menjadi penghibur acara, Sean membuktikan diri memiliki bakat di dunia basket. Pebalap yang berkarier di ajang F2 itu mencetak 14 poin untuk tim Pertamina Ambassador.

"Saya sudah bilang kepada pelatih tidak ingin diganti. Walaupun pada akhirnya harus duduk juga di bench, tetapi bisa mendapat 14 poin itu cukup bagus," sambungnya.

Sean Gelael memang memiliki minat besar terhadap dunia basket di luar balapan. Pebalap berusia 21 tahun tersebut diketahui menyukai klub Satria Muda dan San Antonio Spurs.

Video Populer

Foto Populer