Sukses


43 Kata-kata Keren Olivier Giroud, Supersubs Bermental Baja

Bola.com, Jakarta - Olivier Giroud menjadi bintang lapangan saat Chelsea menang atas tuan rumah Sevilla pada laga kelima Grup E Liga Champions, Kamis (3/12/2020) dini hari WIB. Pemain berpaspor Prancis itu memborong semua gol Chelsea dalam laga yang berkesudahan dengan skor 4-0 tersebut.

Padahal, Olivier Giroud bukan striker utama Chelsea sejak didatangkan pada Januari 2018. Giroud lebih akrab dengan bangku cadangan, entah itu di era manajer Antonio Conte, Maurizio Sarri hingga Frank Lampard.

Namun, Giroud berhasil membuktikan diri masih memiliki kualitas mumpuni, meski telah berusia 34 tahun.

Giroud menjadi personel Timnas Prancis saat memenangi Piala Dunia 2018. Meski tak mencetak gol, mantan pemain Arsenal itu berkonstribusi besar dalam kesuksesan Les Bleus.

Kualitas tersebut membuat Olivier Giroud tak terlalu merisaukan masa depannya dengan Chelsea yang akan berakhir pada 30 Juni 2021. Dua raksasa Serie A, Juventu dan Inter Milan, dikabarkan tertarik dengan jasa pemain yang khas dengan berewok ini.

Ketenangan Oliver Giround dalam menghadapi masalah jam bermain patut diacungi jempol. Giroud memang andal dalam memotivasi diri dan mengeluarkan kata-kata keren.

Berikut kata-kata keren Olivier Giroud, yang bisa menjadi sumber inspirasi, dikutip dari Brainyquote, Kamis (3/12/2020).

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 6 halaman

Kata-kata Keren Olivier Giroud

1. "Ambisi saya adalah memenangkan beberapa trofi. Itulah mengapa saya bermain sepak bola."

2. "Anda harus memiliki keyakinan pada kualitas Anda sendiri, itu adalah bagian menjadi pemain sepak bola profesional."

3. "Sebagai seorang striker, hal yang biasa Anda lakukan setiap hari adalah mendapatkan tepuk tangan saat Anda mencetak gol. Ketika yang terjadi sebaliknya, itu sulit."

4. "Sepak bola sangat sulit, dan orang-orang hanya melihat bagian pekerjaan yang menyenangkan."

5. "Jika Anda bagus di lapangan, bagus dalam latihan, Anda akan memiliki kesempatan. Saya tidak khawatir tentang tempat saya."

6. "Saya telah menciptakan cangkang di sekitar saya, di saat-saat baik dan buruk."

7. "Saya memiliki nilai-nilai tertentu. Saya tahu dari mana saya berasal. Saya seorang pekerja keras. Saya sadar akan keberuntungan saya."

8. "Chelsea adalah tim yang kuat dalam pertahanan dan mereka cukup efisien di depan dengan pemain-pemain hebat. Jadi, saya pikir saya akan menikmatinya."

9. "Sungguh, sangat frustrasi di Arsenal. Selama 1,5 tahun, keadaan berubah dari buruk menjadi lebih buruk. Saya tidak bisa lagi melanjutkan seperti itu. Saya tidak bisa memaksa diri untuk menghabiskan satu tahun lagi di Arsenal dan tetap menjadi cadangan, bahkan pelapis kedua."

3 dari 6 halaman

Kata-kata Keren Olivier Giroud

 

10. "Saya belum pernah berada di ring untuk bermain UFC. Akan menyenangkan untuk dicoba."

11. "Sedangkan untuk diri saya sendiri, dalam olahraga, Anda harus mempertanyakan diri sendiri setiap minggu dan siap di kepala Anda, dan Anda harus memiliki determinasi 100 persen jika Anda ingin terus maju dan memenangkan pertandingan; Anda tidak bisa menjadi 80 persen atau 90 persen."

12. "Jika bermain, saya mencoba memberikan yang terbaik untuk tim."

13. "Satu hal yang pasti, Saya sangat menikmati lima tahun saya di Arsenal."

14. "David Beckham adalah orang top. Saya suka pria itu dan apa yang bisa dia tunjukkan dalam hal gaya juga. Dia benar-benar berkelas, seorang ikon."

15. "Saya selalu melatih pikiran dan permainan saya."

16. "Sepanjang karier, saya telah mengatakan ini. 'Saya telah melalui kesulitan tertentu dan saya selalu berusaha membuatnya menjadi motivasi untuk lebih baik lagi'."

17. "Ketika saya masih muda, saya mengangumi Andriy Shevcenho. Dia sangat elegan, begitu juga saat di lapangan."

18. "Setiap orang, suatu hari akan dikritik."

4 dari 6 halaman

Kata-kata Keren Olivier Giroud

 

19. "Saya ingin bertahan di Premier League, dan Chelsea adalah peluang besar bagi saya."

20. "Anda harus selalu bekerja keras dan menjaga keyakinan."

21. "Ketika Anda seorang striker seperti saya, Anda selalu bermain untuk rekan satu tim."

22. "Saya seorang pesaing, dan saya ingin menang lagi dan lagi."

23. "Anda harus berkomunikasi dan menyatu untuk menemukan reaksi otomatis dengan rekan satu tim."

24. "Sangat menyenangkan bermain di Liga Champions karena kami bermain melawan tim terbaik dan kompetisi terbaik di Eropa."

25. "Anda harus memiliki gaya hidup yang baik. Anda harus makan dengan baik, untuk tidur dengan nyenyak."

26. "Setelah cedera, saya pikir Anda harus kuat secara mental."

27. "Sepak bola, jika saya bisa katakan, adalah awal baru yang kekal. Anda selalu mempertanyakan diri sendiri, tetapi Anda harus siap tidak hanya secara mental, tetapi juga secara fisik. Anda harus bugar dan menjaga tubuh Anda."

5 dari 6 halaman

Kata-kata Keren Olivier Giroud

 

28. "Meski kami tidak bermain dengan fantastis, dengan passing yang bagus, presisi, dan kecakapan, yang terpenting adalah menang."

29. "Itulah mengapa saya menyukai Premier League - ini adalah kompetisi terbaik, sangat sulit."

30. "Saya mencoba menjadi pemimpin di lapangan daripada di luar lapangan."

31. "Faktanya adalah bahwa pelatih ingin merekrut striker baru, dan dengan penandatanganan Aubameyang di Arsenal, ada tiga striker terbaik, dan itulah mengapa saya memutuskan untuk pergi."

32. "Ketika orang berbicara tentang pemain yang akan datang dan menggantikan Anda, Anda tersinggung karena itu posisi Anda."

33. "Saya tidak memiliki rasa rendah diri."

34. "Diego Costa tidak menunjukkan emosi apa pun. Saya lebih emosional. Jadi, saya telah belajar mengendalikan emosi saya."

35. "Bagi saya, hubungan yang Anda miliki dengan pelatih sangat penting."

36. "Penting untuk terus berkembang."

6 dari 6 halaman

Kata-kata Keren Olivier Giroud

 

37. "Senang berada di puncak, tetapi hal tersulit adalah tetap di atas."

38. "Saya pikir komunikasi sangat penting dalam sepak bola dan di semua olahraga secara umum."

39. "Saya tahu kapan saya baik dan kapan saya tidak baik. Saya tidak butuh siapa pun untuk memberi tahu saya."

40. "Yang utama adalah bekerja keras. Saat Anda bekerja keras, Anda akan berada di tim. Sesederhana itu. Dan itulah yang akan saya lakukan, menundukkan kepala, bekerja keras, dan melihat ke mana hal itu membawa saya."

41. "Selalu ada ruang untuk peningkatan, tetapi saya senang dengan apa yang saya lakukan di lapangan."

42. "Arsene Wenger memberi saya kemungkinan untuk bangkit kembali."

43. "Memulai pertandingan dengan Timnas Prancis membantu saya bangkit kembali ketika kesulitan bersama Arsenal."

 

Sumber: Brainyquote

Yuk, baca artikel kata-kata atlet lainnya dengan mengikuti tautan ini.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer