Sukses


Semangat Greysia / Apriyani Berkobar Hadapi Lawan Berat di Olimpiade Tokyo 2020

Bola.com, Tokyo - Ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu siap bertarung habis-habisan di Grup A Olimpiade Tokyo 2020.

Grup A juga dihuni oleh pasangan top, Yuki Fukushima/Sayaka Hirota (Jepang), Chow Mei Kuan/Lee Meng Yean (Malaysia), dan Chloe Birch/Lauren Smith (Inggris).

"Grupnya cukup berat, tapi kami akan berupaya semaksimal mungkin," ucap Apriyani.

Pelatih ganda putri, Eng Hian, meminta anak asuhnya untuk tidak lengah saat pertandingan nanti.

"Melihat dari undiannya, Greysia/Apriyani tidak boleh lengah. Dengan melihat track record pertemuan terakhir dari ketiga lawan di grup, hanya melawan pasangan Inggris Raya yang masih bagus," ucap Didi, sapaan akrab Eng Hian.

Melihat anak asuhnya rutin berlatih selama masa persiapan menjelang Olimpiade, Didi merasa optimistis Greysia Polii/Apriyani Rahayu lolos ke perempat final.

"Tetapi saya cukup yakin dengan melihat kondisi selama masa persiapan ini, mereka lolos ke perempat final," ujar Didi.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

2 dari 2 halaman

Rekor Pertemuan Greysia/Apriyani

Greysia/Apriyani sudah bertemu dengan pasangan Inggris, Chloe Birch/Lauren Smith empat kali, yakni di YONEX All England Open Badminton Championships 2019, Total BWF Sudirman Cup 2019, Victor China Open 2019, dan Barcelona Spain Masters 2020. Dari keempat pertemuan tersebut, Greysia/Apriyani sukses memenangkannya.

Greysia/Apriyani mendapatkan hasil imbang 2-2 dalam rekor pertemuan mereka melawan pasangan Chow/Lee dari Malaysia. Greysia/Apriyani sukses mengalahkan Chow/Lee pada ajang Total BWF World Championships 2018 dan Yonex Sunrise India Open 2019. Mereka kalah saat ajang Fuzhou China Open 2019 dan HSBC BWF World Tour Finals 2020.

Lawan terberat Greysia/Apriyani Yuki Fukushima/Sayaka Hirota. Dari 10 oertemuan, mereka hanya memperoleh kemenangan tiga kali, yakni pada babak 16 besar di ajang Daihatsu YONEX Japan Open 2018, babak 16 besar di ajang Yonex French Open 2017 dan babak 16 besar Victor Korea Open 2017.

Meskipun mempunyai lawan yanag berat, kita harus yakin bahwa pasangan Greysia/Apriyani akan memenangkan medali pada ajang Olimpiade Tokyo tahun ini.

Ajang multievent Olimpiade Tokyo 2020 bisa pembaca Bola.com saksikan melalui TV teresterial INDOSIAR dan O Channel. Selain itu juga bisa di layanan over the top (OTT) VIDIO baik gratis maupun berbayar dengan 12 channel tambahannya, serta channel Champions TV 1, 2 dan 3 yang dikelola IEG (Indonesia Entertainment Group), salah satu anak perusahaan di Emtek Group. Yuk nikmati sajian live streamingnya dengan mengklik tautan ini.

Sumber: PB Djarum (16/07/2021)

Video Populer

Foto Populer