Sukses


Profil Leani Ratri Oktila Peraih 3 Medali di Paralimpiade Tokyo 2020, Tonton Highlightnya di Vidio

Bola.com, Jakarta Leani Ratri Oktila baru saja menambah raihan medali untuk Indonesia di ajang Paralimpiade Tokyo 2020. Pada pertandingan final terakhirnya di ganda campuran bersama Hary Susanto, mereka berhasil mendapatkan emas setelah mengalahkan pasangan Prancis, Faustine Noel/Lucas Mazur.

Sebelumnya Leani juga telah mendapatkan dua medali yang terdiri dari satu emas dan satu perak. Bersama Khalimatus Sadiyah, Ratri menyabet medali emas pertama di ajang Paralimpiade Tokyo 2020 di kategori ganda putri setelah berhasil mengalahkan pasangan China, Cheng Hefang/Ma Huihui, Sabtu (4/9/2021) sore WIB.

Kemudian Leani berhasil mendapatkan medali keduanya saat berhadapan dengan Cheng Hefang asal China di partai final tunggal putri pada, Minggu (5/9/2021) pagi tadi. Ia harus mengakui kehebatan Cheng di final dan berhasil menyabet medali perak.

Catatan mumpuni wanita berusia 30 tahun itu di ajang Paralimpiadi Tokyo 2021, menjadikan Leani Ratri Oktila sebagai salah satu atlet tersukses di ajang perhelatan olahraga terbesar dunia tersebut. Nah, berikut adalah profil Leani Ratri Oktila.

2 dari 2 halaman

Profil Leani Ratri Oktila

Leani Ratri Oktila merupakan atlet para bulu tangkis kelahiran 6 Mei 1991 asal Bangkinag, Riau, Indonesia. Saat ini ia bermain untuk tiga nomor tunggal putri, ganda putri, dan ganda campuran di level tertinggi dunia.

Pada usia belia, Leani sudah terjun sebagai atlet bulutangkis Indonesia. Saat memulai kariernya sebagai atlet, Leani masih berusia delapan tahun. Hingga pada 2011 ia mengalami sebuah kecelakaan sepeda motor dan membuat kaki dan tangannya patah.

Setelah pulih, ia tidak patah semangat untuk melanjutkan karier sebagai atlet bulutangkis profesional. Leani kemudian terjun sebagai atlet para-bulutangkis di kelas tunggal SL4 dan ganda campuran SL3-SU5.

Atlet asal Riau tersebut berhasil menunjukan prestasinya dengan menjadi pemain peringkat satu dunia. Selain itu, Leani berhasil mendapatkan penghargaan sebagai Best Para Badminton Female Player of the Year oleh BWF pada 2018 dan 2019.

Kemudian ia juga mampu menunjukan performa terbaiknya di ajang Paralimpiade Tokyo 2020 dengan berhasil menyabet tiga medali sekaligus dengan torehan 2 emas untuk ganda putri dan ganda campuran serta satu perak untuk tunggal putri.

Nah, bagi Anda yang ingin menyaksikan highlight pertandingan Leani Ratri Oktila, kalian bisa menyaksikan seluruh video lengkapnya melalui layanan OTT Vidio secara eksklusif atau dengan klik tautan berikut ini.

Video Populer

Foto Populer