Sukses


Cara Ampuh dan Aman Memanjangkan Rambut yang Bisa Dicoba di Rumah

Bola.com, Jakarta - Memiliki rambut yang sehat tentu menjadi idaman banyak orang, khususnya para kaum wanita. Apalagi jika rambutnya terurai panjang dan lebat. Hal ini karena bisa sangat menunjang penampilan seseorang.

Namun, tidak jarang proses memanjangkan rambut tampak lebih lama dari yang diharapkan, bahkan tidak sedikit usaha yang dilakukan untuk mewujudkannya.

Ada beberapa faktor yang bisa menghalangi pertumbuhan rambut, seperti kurangnya asupan vitamin, salah dalam perawatan, dan faktor genetik.

Perlu kamu ketahui, ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk memanjang rambut dengan cara yang aman dan bisa kapan saja dicoba di rumah.

Tertarik mencobanya? Berikut cara ampuh dan aman memanjang rambut yang bisa dicoba di rumah seperti dilansir dari Lifehack, Selasa (1/11/2022).

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Cara Ampuh dan Aman Memanjangkan Rambut yang Bisa Dicoba di Rumah

1. Memakai Kondisioner setelah Keramas

Untuk membantu memanjangkan rambut lebih cepat, kamu dapat menggunakan kondisioner setelah keramas. Selain dapat membantu memanjangkan rambut, penggunaan kondisioner dapat membuat rambut menjadi lebih halus.

Untuk menggunakannya, oleskan kondisioner dari tengah rambut ke ujung rambut dengan berlahan hingga merata ke seluruh bagian rambut, dan bilas menggunakan air hingga bersih.

2. Gunakan Minyak Penumbuh Rambut secara Rutin

Penggunaan minyak penumbuh rambut harus dilakukan secara rutin setiap hari untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Sebagian besar minyak penumbuh rambut sarat bahan-bahan penghidrasi yang membantu menciptakan fondasi yang sehat untuk kulit kepala dan rambutmu.

Kamu dapat mencoba menggunakan minyak jarak yang sarat vitamin E, asam lemak, dan mineral. Minyak jarak tidak hanya anti-inflamasi dan anti-mikroba, tetapi juga membantu menjaga kelembapan kulit kepala.

3. Jangan Terlalu Sering Mengikat Rambut

Jangan terlalu sering mengikat rambut. Seiring waktu kerusakan struktural pada rambutmu akan menyebabkan helai rapuh dan pecah.

3 dari 4 halaman

Cara Ampuh dan Aman Memanjangkan Rambut yang Bisa Dicoba di Rumah

4. Perbanyak makanan yang mengandung protein

Untuk mempercepat pertumbuhan rambut, kamu bisa mulai memperbanyak konsumsi makanan yang kaya kandungan protein.

Fungsi protein bagi rambut adalah meningkatkan produksi keratin sehingga pertumbuhan rambut akan makin cepat. Adapun makanan yang mengandung protein, seperti daging ayam, telur, daging sapi, dan kacang almond.

5. Perawatan Rambut dengan Lidah Buaya

Khasiat lidah buaya dalam menutrisi serta menyehatkan rambut sudah tidak diragukan lagi. Lidah buaya selalu menjadi kunci berbagai cara memanjangkan rambut.

Tidak heran banyak produsen produk perawatan rambut yang menggunakan tanaman satu ini sebagai bahan dasar pembuatan produknya.

Namun, untuk mendapatkan manfaatnya secara lebih maksimal, akan lebih baik jika kamu menggunakan lidah buaya secara langsung, bukan menggunakan produk-produk perawatan rambut yang mengandung tanaman tersebut.

6. Gunakan Air Dingin ketika Mandi

Ketika kamu membilas rambut, usahakan untuk tidak terlalu sering menggunakan air panas, akan lebih baik menggunakan air dingin.

Hal tersebut dikarenakan air panas dapat menyebabkan kulit kepala menjadi kering, sebaliknya air dingin berfungsi mencegah kekeringan di rambut karena air dingin mampu melindungi sebum atau minyak alami.

4 dari 4 halaman

Cara Ampuh dan Aman Memanjangkan Rambut yang Bisa Dicoba di Rumah

7. Menggunakan Produk Masker Rambut Mengandung Kafein

Kafein dapat memberimu dorongan energi, tetapi ada beberapa penelitian menemukan kafein juga memiliki efek pertumbuhan pada rambut.

Penelitian tersebut menyebutkan bahwa kafein dapat membantu mendorong pertumbuhan rambut baru pada tingkat molekuler, seluler, dan organ pada pria dan wanita.

8. Pijat Kulit Kepala 

Kamu dapat mencoba memanjangkan rambut tanpa bahan apa pun, caranya dengan memijat kepala secara rutin paling tidak tiga kali dalam satu minggu.

Hal tersebut akan membantu melancarkan peredaran darah pada kulit kepala sehingga proses tumbuhnya rambut akan lebih cepat.

Selain dapat memperlancar peredaran darah, memijat kulit kepala akan membersihkan kotoran-kotoran pada kulit kepala yang menyebabkan tumbuhnya jamur, seperti ketombe yang terkadang menjadi penghambat tumbuhnya rambut.

9. Gunakan Minyak Zaitun dan Kemiri

Minyak zaitun dan minyak kemiri sudah terkenal ampuh untuk mempercepat pertumbuhan rambut. Selain saat keramas, kamu dapat melakukan pemijatan kulit kepala sesaat sebelum tidur dengan menggunakan minyak zaitun atau minyak kemiri.

Cukup dengan meneteskan lima tetes minyak zaitun atau minyak kemiri pada kulit kepala, kemudian pijat secara lembut selama 5-10 menit. Biarkan semalaman, lalu bilas hingga bersih pada saat mandi di pagi hari.

10. Konsumsi Lemak Omega-3

Asam lemak omega-3 memiliki sifat anti-inflamasi. Itu mencegah peradangan folikel rambut, yang merupakan penyebab umum kerontokan rambut. Lemak omega-3 juga melindungi sel-sel dalam tubuh dan menjaga kesehatan kulit kepala.

Untuk mendapatkan manfaat lemak omega-3, konsumsi ikan berlemak seperti salmon, tuna, atau teri dua kali seminggu, atau bisa pula mengonsumsi kapsul minyak ikan.

 

Sumber: Lifehack

Yuk, baca artikel cara lainnya dengan mengeklik tautan ini.

Video Populer

Foto Populer