Sukses


35 Arti Nama Bayi Kembar Laki-Laki dan Perempuan, Unik dan Bermakna Baik

Bola.com, Jakarta - Memiliki bayi atau momongan merupakan suatu keberkahan untuk pasangan suami istri, terlebih lagi jika anak yang lahir adalah anak kembar.

BACA JUGA: Cara Mendapatkan Anak Kembar Dengan Memperhatikan Kondisi Tubuh

Ada kemungkinan jika bayi kembar yang dilahirkan memiliki jenis kelamin yang berbeda, yang merupakan suatu kebahagiaan mendalam bagi orang tua.

Kelahiran bayi tentu membuat suasana di rumah menjadi lebih hangat dan ceria, meski banyak liku yang harus dilewati oleh orang tua dalam merawat dan membesarkan sang buah hati.

Banyak hal yang perlu dipersiapkan dalam menyambut kelahiran bayi, apalagi bayi kembar.

Bayi kembar biasanya memiliki banyak kesamaan, termasuk hal penamaan. Banyak orang tua akan memberikan nama yang mengesankan bahwa buah hati mereka adalah kembar.

Meski tidak mudah, memberikan nama harus dilakukan secara hati-hati karena nama menjadi cerminan doa orang tua untuk sang anak.

Untuk membantu Anda memberikan ide, berikut 35 arti nama bayi kembar laki-laki dan perempuan, yang unik dan bermakna baik, seperti disadur dari Merdeka, Jumat (16/12/2022).

2 dari 4 halaman

Arti Nama Bayi Kembar Laki-Laki dan Perempuan

1. Abshari: Mata hati.

Hamani: Pemberi semangat.

2. Abyasa: Pintar.

Anindita: Cantik.

3. Adelio: Pangeran mulia.

Adelia: Mulia.

4. Adicandra: Rembulan yang indah.

Adikirana: Sinarnya cantik.

5. Azzam: Kebulatan tekad.

Azzura: Langit biru cerah.

6. Bagus: Baik, indah, tampan.

Ayu: Cantik, elok, menarik.

7. Barnes: Pekerja keras.

Bryna: Penuh kebajikan, kekuatan.

8. Cendikia: Berakal, cerdas, pandai.

Calista: Surga.

9. Damar: Lampu, sumber cahaya.

Wulan: Bulan.

10. Deniz: Laut, samudra.

Disa: Aktif, bersemangat.

11. Dimas: Yang terkasih.

Dita: Pemberian yang berharga.

12. Faustine: Beruntung.

Fausta: Keberuntungan.

3 dari 4 halaman

Arti Nama Bayi Kembar Laki-Laki dan Perempuan

13. Ferdinan: Petualang yang rajin, berdamai.

Farika: Penuh kedamaian.

14. Fernan dan Fernanda: Semangat untuk perdamaian.

15. Filio: Pemimpin yang baik hati.

Fiona: Putih, cantik.

16. Ghani dan Ghina: Kaya.

17. Gilang: Anak yang teguh, cahaya.

Ghita: Anugerah, pemberian.

18. Kama dan Kalila: Sangat dicintai.

19. Mars dan Venus: Nama planet.

20. Monique: Nasihat.

Myrna: Yang tercinta, yang tersayang.

21. Nandara: Laki-laki.

Nefa: Salju.

22. Narendra: Orang yang kuat, berkuasa, raja.

Naela: Kesuksesan pencapaian.

23. Nathan dan Nala: Hadiah dari Tuhan.

24. Nevan: Suci, jujur.

Nessa: Suci, murni.

4 dari 4 halaman

Arti Nama Bayi Kembar Laki-Laki dan Perempuan

25. Pandu: Penunjuk jalan.

Pandita: Arif, orang yang bijaksana.

26. Pijar: Putih menyala.

Puspa: Bunga.

27. Radhi: Yang rela, ikhlas.

Raine: Bijaksana.

28. Radi: Berkah Tuhan.

Raya: Besar.

29. Radin: Dibersihkan dari noda.

Ratri: Malam.

30. Radith: Matahari.

Resmi: Asri, indah.

31. Ramon dan Rimonda: Pelindung yang bijaksana.

32. Randi: Serigala, kuat.

Rhiana: Ratu yang hebat.

33. Ransi: brilian, cerdas.

Rosa: Bunga mawar.

34. Sage: Ksatria.

Daisy: Nama bunga.

35. Zahab: Emas.

Zandra: Pelindung masyarakat, penolong.

 

Disadur dari: Merdeka.com (Penulis: Novi Fuji Astuti. Publsihed: 19/11/2020)

Yuk, baca artikel nama bayi lainnya dengan mengeklik tautan ini.

Video Populer

Foto Populer